Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Cak Nun Minta Maaf soal Ceramahnya Sebut Jokowi sebagai Firaun: Saya Kesambet

Cak Nun meminta maaf atas ceramahnya yang menyebut Jokowi sebagai Firaun. Ia mengaku sedang kesambet saat itu.

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Cak Nun Minta Maaf soal Ceramahnya Sebut Jokowi sebagai Firaun: Saya Kesambet
YouTube CakNun.com/Sekretariat Presiden
Cak Nun meminta maaf atas ceramahnya yang menyebut Jokowi sebagai Firaun. Ia mengaku sedang kesambet saat itu. 

"'Kan saya mengajarkan janga ngomong siapa, tapi apa. Itu saya sendiri melanggar, jadi akhirnya saya minta maaf sama keluarga."

"Karena saya melakukan apa yang saya sendiri mengajarkan untuk tidak dilakukan," ujarnya.

"Saya ndak (tidak) ada masalah, bagus 'kan punya anak-anak dan keluarga yang mencintai saya sehingga mengontrol saya," lanjutnya.

Selain kepada keluarga, Cak Nun juga telah meminta maaf kepada Allah SWT dan orang-orang yang terdampak pernyataannya.

"Pertama, saya mohon ampun kepada Allah SWT. Saya mohon ampun kepada Allah, mohon rahmat kepada Allah, saya mohon pertolongan dari Allah, saya mohon tuntutan dari Allah."

Baca juga: Mengaku Telah Amati dari Jauh, Inilah Pendapat Cak Nun Terhadap Puan Maharani

"Dan saya minta maaf kepada semua yang terciprat menjadi tidak enak atau menjadi menderita atau menjadi apapun, oleh ucapan saya," tuturnya.

Di akhir klarifikasinya, Cak Nun mengaku dirinya tengah kesambet alias kesurupan saat memberi pernyataan soal Jokowi.

Berita Rekomendasi

Ia pun meminta pada publik untuk memahaminya sebagai proses kehidupan manusia.

Cak Nun juga memperingatkan pada publik untuk tidak asal bicara seperti dirinya.

Ia mengimbau agar selalu berpikir sebelum berkata, tidak hanya soal kebenarannya.

"Saya sendiri yang kesambet, kesambet itu tolong Anda pahami sebagai sebagian dari hidup manusia."

"Kalian semua janga mengucapkan apa yang tidak harus diucapkan. Harus mengucapkan apa yang kamu hitung betul secara bijaksana, tidak hanya secara benar dan baik," pungkasnya.

Ceramah Cak Nun yang Viral

Ribuan warga Semarang, Jawa Tengah, dan Jamaah Maiyah tumpah ruah memadati Klenteng Sam Poo Kong dalam acara ''Sinau Bareng Cak Nun, Kiai Kanjeng bersama Polda Jateng, Sam Poo Kong, dan Tribun Jateng'' yang belangsung Kamis (18/4/2019) malam. Tribun Jateng/Hermawan Handaka
Ribuan warga Semarang, Jawa Tengah, dan Jamaah Maiyah tumpah ruah memadati Klenteng Sam Poo Kong dalam acara ''Sinau Bareng Cak Nun, Kiai Kanjeng bersama Polda Jateng, Sam Poo Kong, dan Tribun Jateng'' yang belangsung Kamis (18/4/2019) malam. Tribun Jateng/Hermawan Handaka (Tribun Jateng/Hermawan Handaka)

Penggalan ceramah Cak Nun yang viral karena menyinggung Jokowi, sempat trending di Twitter pada Selasa (17/1/2023) malam.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas