Cara Daftar Seleksi Terbuka JPT Pratama Kemensos 2023, Dibuka 4-10 Mei, Ini Syaratnya
Cara daftar seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama Kementerian Sosial (Kemensos) 2023, mulai 4 Mei hingga 10 Mei 2023.
Penulis: Muhammad Alvian Fakka
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Berikut cara daftar seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama Kementerian Sosial (Kemensos) 2023.
Kemensos mengundang Aparatur Sipil Negara (ASN) yang telah memenuhi persyaratan untuk mendaftarkan diri di Seleksi Terbuka JPT Pratama 2023.
Jabatan yang dapat diisi melalui Seleksi Terbuka JPT Pratama kemensos 2023 ini, yakni Direktur Rehabilitasi Sosial Korban Bencana dan Kedaruratan.
PNS dapat mengikuti pendaftaran Seleksi Terbuka JPT Pratama kemensos 2023 secara online mulai 4 Mei hingga 10 Mei 2023.
Pendaftaran Seleksi Terbuka JPT Pratama kemensos 2023 dapat dilakukan melalui laman jptpratama.kemensos.go.id.
Adapun cara daftar dan syarat untuk mengikuti Seleksi Terbuka JPT Pratama kemensos 2023, mengutip pengumuman resminya sebagai berikut:
Baca juga: Fakta Rumah Dokter Wayan Viral di Media Sosial, Terbengkalai tapi Masih Banyak Pasien Datang Berobat
Cara Daftar Seleksi Terbuka JPT Pratama Kemensos 2023
1. Pendaftaran dilakukan melalui https://jptpratama.kemensos.go.id/;
2. Formulir kelengkapan pendaftaran diunduh melalui https://jptpratama.kemensos.go.id/;
3. Surat lamaran ditujukan kepada Ketua Panitia Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Kementerian Sosial;
4. Scan surat lamaran sebagaimana dimaksud pada poin c ditandatangani di atas materai Rp.10.000,-
Lalu unggah (upload) pada saat melakukan pendaftaran online melalui https://jptpratama.kemensos.go.id/
Adapun kelengkapan dokumen yang harus dilengkapi dalam bentuk PDF sebagai berikut:
Syarat Dokumen Seleksi Terbuka JPT Pratama kemensos 2023
a. Daftar Riwayat Hidup (DRH) sesuai dengan format yang diberikan pada pengumuman ini;
b. Kartu tanda penduduk;
c. Ijazah pendidikan yang disyaratkan dan dilegalisasi;
d. Surat Keputusan kepangkatan terakhir yang dilegalisasi;
e. Surat Keputusan pengangkatan terakhir dalam Jabatan Struktural dan/atau Jabatan Fungsional yang setara dengan Jabatan Administrator yang dilegalisasi;
f. Sertifikat Diklat Kepemimpinan terakhir dan/atau Diklat Penjenjangan Jabatan Fungsional yang setara dengan Jabatan Administrator (jika ada) yang dilegalisasi;
g. Sertifikat Diklat teknis maupun Diklat fungsional yang relevan dengan jabatan yang dilamar (jika ada) yang dilegalisasi;
h. Penilaian Prestasi Kerja tahun 2021 dan 2022 lengkap dengan Sasaran Kinerja Pegawai dalam 1 file yang dilegalisasi;
i. Tanda bukti penyerahan Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT) Pajak tahun 2022;
j. Tanda bukti penyerahan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) atau Laporan Harta Kekayaan Aparatur Sipil Negara (LHKASN) tahun 2022;
k. Surat Persetujuan dari Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) atau Pejabat yang diberi pendelegasian wewenang yang ditandatangani di atas materai Rp.10.000,- atau dengan tanda tangan elektronik tanpa materai;
l. Surat Pernyataan Tidak Pernah dijatuhi hukuman disiplin tingkat berat dan/atau hukuman pidana, serta tidak sedang menjalani hukuman disiplin tingkat sedang dari Pejabat yang menangani bidang kepegawaian yang ditandatangani di atas materai Rp.10.000,- atau dengan tanda tangan elektronik tanpa materai;
m. Surat keterangan bebas dari penyalahgunaan narkotika, alkohol, psikotropika, dan zat adiktif lainnya (NAPZA) dari Lembaga/Instansi yang mempunyai kewenangan melakukan pemeriksaan NAPZA, dan;
n. Pas photo terbaru dengan latar belakang merah ukuran 4x6.
Baca juga: Pegiat Sosial Asal Tanah Bumbu Kalsel Bicara Soal Sosok Anies Baswedan
Syarat Daftar Seleksi Terbuka JPT Pratama Kemensos 2023
1. Berstatus sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau Aparatur Sipil Negara (ASN);
2. Memiliki kualifikasi pendidikan paling rendah Diploma IV (D-IV) atau Sarjana (S1);
3. Memiliki kompetensi teknis, kompetensi manajerial, dan kompetensi sosial kultural sesuai standar kompetensi jabatan yang ditetapkan;
4. Sedang atau pernah menduduki Administrator atau Jabatan Fungsional Jenjang Ahli Madya paling singkat 2 (dua) tahun;
5. Memiliki rekam jejak jabatan, integritas, dan moralitas yang baik;
6. Usia paling tinggi 56 (lima puluh enam) tahun, 0 (nol) bulan, 0 (nol) hari pada tanggal pelantikan;
7. Bebas penyalahgunaan narkotika, alkohol, psikotropika, dan zat adiktif lainnya (NAPZA);
8. Mendapat persetujuan/rekomendasi dari Pejabat Pembina Kepegawaian atau Pejabat yang diberi pendelegasian wewenang;
9. Tidak pernah dijatuhi hukuman disiplin tingkat berat dan/atau hukuman pidana, serta tidak sedang menjalani hukuman disiplin tingkat sedang;
10. Mengajukan surat lamaran yang ditandatangani oleh pelamar dan bermaterai Rp. 10.000,-
Ditujukan kepada Panitia Seleksi Terbuka Calon Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Kementerian Sosial Tahun 2023;
11. Berkomitmen untuk menandatangani Pakta Integritas;
12. Tidak memiliki afiliasi dan/atau menjadi pengurus/anggota partai politik;
13. Diutamakan telah mengikuti dan lulus Pendidikan dan Pelatihan Kepemimpinan Tingkat III/Pelatihan Kepemimpinan Administrator,
Atau telah lulus Pendidikan dan Pelatihan Kepemimpinan Tingkat II, kecuali bagi pelamar yang berasal dari pemangku jabatan fungsional jenjang ahli madya;
14. Sekurang-kurangnya berpangkat Pembina Tingkat I, Golongan Ruang IV/b;
15. Semua unsur penilaian prestasi kerja sekurang-kurangnya bernilai baik dalam 2 (dua) tahun terakhir;
16. Telah menyerahkan Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT) Pajak Tahun 2022;
17. Telah menyerahkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) atau Laporan Harta Kekayaan Aparatur Sipil Negeri (LHKASN) tahun 2022.
Baca juga: Tri Rismaharini Sebut Waktu Kecil Belajar Teknologi, Tiba-tiba Sekarang Jadi Menteri Sosial
Jadwal Seleksi Terbuka JPT Pratama Kemensos 2023
1. Pengumuman: 3 Mei 2023
2. Pendaftaran online dan upload berkas: 4 - 10 Mei 2023
3. Seleksi administrasi: 4 - 11 Mei 2023
4. Pengumuman hasil seleksi administrasi: 11 Mei 2023
5. Penulisan makalah: 12 Mei 2023
6. Asesmen/uji kompetensi: 15 Mei 2023
7. Pengumuman hasil penilaian makalah dan uji kompetensi: 16 Mei 2023
8. Wawancara: 17 Mei 2023
9. Pemberitahuan hasil akhir: 19 Mei 2023
(Tribunnews.com/Muhammad Alvian Fakka)