Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sudirman Said Tidak Menampik Masih Banyak Ruang untuk Perbaiki Elektabilitas Anies Baswedan

Sudirman Said melanjutkan bahwa Koalisi Perubahan untuk Persatuan akan melakukan kegiatan bersama untuk perbaiki elektabilitas Anies Baswedan.

Penulis: Rahmat Fajar Nugraha
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Sudirman Said Tidak Menampik Masih Banyak Ruang untuk Perbaiki Elektabilitas Anies Baswedan
TribunnewsBogor.com/Naufal Fauzy
Sudirman Said Tidak Menampik Masih Banyak Ruang untuk Perbaiki Elektabilitas Anies Baswedan 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Juru Bicara Anies Baswedan di Tim 8 Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP), Sudirman Said tidak menampik bahwa masih banyak ruang memperbaiki elektabilitas Anies Baswedan.

Adapun hal itu merespon pernyataan NasDem bahwa turunnya elektabilitas Anies Baswedan di lembaga survei karena kurangnya konsolidasi internal.

"Jadi yang tepat kalau bukan turun, karena tergantung surveinya ada di mana," kata Sudirman Said di Brawijaya 10, Jakarta Selatan, Rabu (21/6/2023).

Kemudian dikatakan Sudirman Said bahwa masih banyak ruang untuk perbaiki elektabilitas Anies Baswedan ia tidak membantahnya.

"Tapi terkait banyak ruang untuk perbaikan bagi elektabilitas, iya, karena kita menyadari itu," sambungnya.

Sudirman Said melanjutkan bahwa Koalisi Perubahan untuk Persatuan akan melakukan kegiatan bersama untuk perbaiki elektabilitas Anies Baswedan.

"Salah satu arahan dari Pak Anies itu adalah kita mungkin akan berkegiatan bersama tiga partai. Baik itu kampanye bersama, berkunjung bersama-sama dan itu bagian yang akan kita kerjakan," jelasnya.

Berita Rekomendasi

Meski elektabilitas Anies Baswedan masih kurang memuaskan dari hasil survei lembaga survei. Said berterima kasih karena telah diberikan peringatan.

"Tapi kita berterima kasih kepada lembaga survei yang memberikan satu peringatan bahwa angkanya mas anis belum baik. Tapi kami melihat potensi yang untuk meningkat sangat besar itu yang kita yakini," tutupnya.

Sebelumnya Wakil Ketua Umum Partai NasDem Ahmad Ali menyebutkan bahwa turunnya elektabilitas Anies Baswedan di lembaga survei.

Menurutnya bisa jadi dikarenakan belum optimalnya caleg partai internal Koalisi Perubahan untuk kampanyekan Anies Baswedan calon presiden.

"Kalau kita merujuk beberapa hasil survei Mas Anies terjadi penurunan elektabilitas. Bisa jadi karena belum optimalnya caleg-caleg dari partai koalisi untuk mensosialisasikan Mas Anies (Capres)," kata Ali ditemui di NasDem Tower, Selasa (20/6/2023).

Sehingga kata Ali, pihaknya menyarankan partai politik Koalisi Perubahan untuk mulai melakukan penetrasi ruang-ruang publik foto-foto Anies Baswedan dengan caleg dari Demokrat dan PKS. 

Baca juga: NasDem Duga Turunnya Elektabilitas Anies Dipicu Caleg Partai Koalisi Belum Optimal Sosialisasi

"Dan bahkan menyusun peta jalan yang akan kita lakukan nanti, ketika Anies di suatu tempat itu tidak lagi dari partai NasDem, tetapi tiga koalisi ini melakukan acara bersama-sama sehingga tentunya akan ada efek yang terlihat," jelasnya.

Kemudian dikatakan Ali dengan melakukan kerja bersama keraguan-keraguan masyarakat bisa dijawab dengan kenyataan. Bukan lagi dengan pernyataan elit partai.

"Itu kemudian yang hari ini kita eskalasi kembali tentang perjalanan koalisi yang sudah sekian bulan ini. Sejauh mana kita sudah melakukan kerja-kerja politik bersama-sama," tutupnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas