Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PSI Bantah Kaesang 'Menghilang' usai Viral Pakai Jet Pribadi ke Amerika: di Jakarta sejak 28 Agustus

Sekjen PSI Raja Juli Antoni menepis kabar menghilangnya Ketum PSI Kaesang Pangarep. Ia menyebut Kaesang ada di Jakarta sejak 28 Agustus 2024.

Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Nuryanti
zoom-in PSI Bantah Kaesang 'Menghilang' usai Viral Pakai Jet Pribadi ke Amerika: di Jakarta sejak 28 Agustus
Instagram @rajajuliantoni
Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Raja Juli Antoni | Raja Juli Antoni menepis kabar menghilangnya Ketum PSI Kaesang Pangarep. Ia menyebut Kaesang ada di Jakarta sejak 28 Agustus 2024. 

TRIBUNNEWS.COM - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Raja Juli Antoni, merespons soal isu 'menghilangnya' Ketum PSI Kaesang Pangarep usai jadi sorotan publik imbas penggunaan jet pribadi saat ia ke Amerika Serikat bersama istrinya, Erina Gudono.

Raja Juli menegaskan bahwa Kaesang telah berada di Jakarta sejak Rabu (28/8/2024) lalu.

Bahkan di siang harinya Kaesang hadir di kantor DPP PSI yang berada di Jalan Wahid Hasyim, Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Saat itu Kaesang sempat memimpin rapat koordinasi finalisasi dukungan Pilkada.

"Mas Kaesang Pangarep sudah berada di Jakarta sejak tanggal 28 Agustus 2024, pagi hari."

"Mas Kaesang juga memimpin rapat koordinasi finalisasi dukungan pilkada dan menandatangani berkas-berkas rekomendasi," kata Raja Juli dilansir Kompas.com, Selasa (3/9/2024).

Lebih lanjut Raja Juli menerangkan bahwa Kaesang telah rutin berkantor di DPP PSI.

BERITA REKOMENDASI

Bahkan sejak 28 Agustus 2024, Kaesang hampir setiap hari berkantor di DPP PSI.

Setelah jam kantor, di sore atau malam harinya Raja Juli juga kerap berdiskusi dengan Kaesang terkait persiapan Pilkada.

"Bila tidak keluar kota, sore atau malam setelah jam kantor, saya secara pribadi selalu bertemu dengan Mas Kaesang, berdiskusi tentang persiapan Pilkada 2024," terang Raja Juli.

Diketahui Kaesang jadi sorotan usai ia dan Erina Gudono, jalan-jalan ke Amerika Serikat menggunakan fasilitas jet pribadi.

Baca juga: Pakar: Sulit Usut Jet Pribadi Kaesang Selama Jokowi Masih jadi Presiden

Terlebih jet pribadi yang digunakan Kaesang dan Erina itu adalah jet Gulfstream G650ER, yang termasuk dalam jet paling canggih dan mewah di dunia.

Imbas penggunaan jet pribadi tersebut Kaesang kini dibidik oleh KPK guna melakukan klarifikasi.

Karena ditakutkan, fasilitas jet pribadi itu didapat Kaesang berkat jabatan keluarganya yang merupakan penyelenggara negara.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas