Beredar Isu Demokrat Dapat Jatah Lima Menteri, AHY: Kami Menunggu Saja
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyebut, partainya masih menunggu terkait komposisi menteri pada pemerintahan mendatang.
Penulis: Chaerul Umam
Editor: Malvyandie Haryadi

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyebut, partainya masih menunggu terkait komposisi menteri pada pemerintahan mendatang.
Hal itu disampaikannya merespons isu Partai Demokrat mendapat jatah lima menteri pada pemerintahan presiden terpilih Prabowo Subianto.
Termasuk isu dirinya dipilih menjadi menteri koordinator (menko) pada kabinet mendatang.
"Belum tahu, kami menunggu saja," kata AHY di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (10/10/2024).
Lebih lanjut, Menteri ATR/BPN itu mengatakan Demokrat tidak ingin berandai-andai terkait dengan pos kementerian yang akan diisi oleh kadernya.
Pasalnya, AHY pun belum tahu pos kementerian mana saja yang akan diisi oleh kader partai berlambang bintang mercy itu.
"Jadi, kami terus terang tidak atau belum tahu, paling tidak secara pasti," ujarnya.
"Kami juga tidak ingin berandai-andai atau mengira-ngira," imbuhnya.
Lebih lanjut, AHY menekankan bahwa Demokrat menunggu keputusan Prabowo untuk menyusun kabinet pemerintahan mendatang.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.