Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Qodari: Jokowi Akhiri Masa Jabatan Presiden dengan 'Soft Landing'

M Qodari meyakini Presiden Joko Widodo (Jokowi) bakal mengakhiri masa jabatannya secara mulus alias soft landing.

Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Nanda Lusiana Saputri
zoom-in Qodari: Jokowi Akhiri Masa Jabatan Presiden dengan 'Soft Landing'
ist
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto sekaligus presiden terpilih 2024-2029 hadir mendampingi Presiden RI Joko Widodo dalam acara Pelantikan Anggota DPR RI terpilih di Gedung Nusantara, DPR/MPR/DPR RI, Selasa (1/10/2024). 

TRIBUNNEWS.COM - Pengamat politik, M Qodari meyakini Presiden Joko Widodo (Jokowi) bakal mengakhiri masa jabatannya secara mulus alias soft landing.

Qodari secara tegas tidak setuju apabila ada yang menyebut Jokowi mengakhiri jabatan dengan tidak soft landing.

"Sangat tidak setuju (Jokowi tidak soft landing), sangat-sangat tidak setuju, itu yang ngomong kaya begitu buta matanya, hahaha," ungkap Qodari dalam talkshow Overview Tribunnews, Rabu (9/10/2024).

Menurut Qodari, hal itu terlihat dari kepuasan publik terhadap Jokowi.

"Satu, tingkat kepuasannya masih sangat-sangat tinggi, terlepas dari pro dan kontra, ingat ya, siapa pun pemimpinnya tidak mungkin lepas dari pro dan kontra," ungkap Qodari.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat memberikan sambutan dalam acara peresmian Pembukaan BNI Investor Daily Summit di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta pada Selasa (8/10/2024).
Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat memberikan sambutan dalam acara peresmian Pembukaan BNI Investor Daily Summit di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta pada Selasa (8/10/2024). (YouTube Sekretariat Presiden)

Seperti diketahui, lembaga survei Indikator Politik mengeluarkan hasil survei kepuasan kepada kinerja Presiden Jokowi menjelang berakhir masa jabatannya. 

Survei yang dilakukan pada periode 22-29 September 2024 meunjukkan tingkat kepuasan publik terhadap Jokowi berada pada angka 75 persen.

Berita Rekomendasi

Qodari juga mengatakan, Prabowo Subianto yang menjadi presiden selanjutnya membuat Jokowi bisa mengakhiri jabatan dengan soft landing.

"Yang terpilih untuk presiden berikutnya adalah penerus beliau, yang agendanya atau tagline-nya adalah keberlanjutan."

"Misalkan yang melanjutkan itu Anies, misalnya, nah itu baru hard landing, karena apa-apa yang dikerjakan dirancang Pak Jokowi tidak mendapat keberlanjutan."

Menurut Qodari, transisi pemerintahan Jokowi dan Prabowo berjalan mulus.

"Jadi kita melihat Pak Jokowi sebetulnya sangat-sangat bukan cuma soft landing, melainkan smooth landing, antara Pak Jokowi dan Pak Prabowo," ungkapnya.

Baca juga: Sinyal Menteri Jokowi Masuk Kabinet Baru, Prabowo: Kalau Masih Bagus, Kita Akan Minta Ikut Lagi

Tanggapan Haris Azhar

Sementara itu Pendiri Lokataru, Haris Azhar juga memberikan pandangannya terkait pemerintahan Jokowi.

"Kalau memang harus pakai bahasa hard landing atau soft landing, ya yang pasti akan soft landing dari sisi formal pemerintahan," ungkap Haris, 14 September 2024 dalam program Indonesia Lawyers Club.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas