Lima Fakta Penikaman yang Tewaskan Aktor Sandy Permana: Dendam Tetangga hingga Kesaksian Ketua RT
Apa saja fakta-fakta dalam kasus dugaan pembunuhan tersebut yang bisa diketahui sejauh ini?
Penulis: Malvyandie Haryadi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemain sinetron Sandy Permana (46) tewas ditikam seseorang menggunakan senjata tajam di Perumahan TNI/Polri, Cibarusah, Kabupaten Bekasi, Minggu (12/1/2025).
Apa saja fakta-fakta dalam kasus dugaan pembunuhan tersebut yang bisa diketahui sejauh ini?
Kronologi penemuan korban
Awalnya, Sandy Permana ditemukan tergeletak di jalan dekat rumahnya kawasan Cibarusah pada pukul 08.00 WIB, Minggu (12/1/2025).
Ketika ditemukan, tubuh Sandy terdapat sejumlah luka tusuk.
Sandy pertama kali ditemukan tetangga rumahnya.
Awalnya Sandy masih hidup dalam kondisi bersimbah darah.
Korban yang sempat pingsan itu dibawa ke rumah sakit terdekat.
"Awalnya korban ditemukan bersimbah darah oleh tetangganya. Kemudian dibawa ke rumah sakit, namun tidak tertolong," kata Kasat Reskrim Polres Bekasi, Kompol Onkoseno Grandiarso Sukahar.
Adu mulut dengan terduga pelaku saat rapat warga
Ketua RT tempat tinggal Sandy Permana di Perumahan TNI/Polri Cibarusah Jaya, Sudarmadji mengatakan terduga pelaku dan korban sebelumnya sempat bersitegang saat rapat warga.
Rapat warga tersebut dilakukan pada bulan Oktober 2024 silam.
Saat rapat terduga pelaku tidak senang atas pernyataan dari Sandy Permana, hingga terjadilah debat dan cekcok dalam rapat warga tersebut.
"Sebenarnya awalnya hanya saling tuding, cekcok di forum," kata Sudarmadji, Minggu (12/1/2025).
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.