Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

DPP AMPI Pastikan Kawal Program Strategis yang Telah Diputuskan dalam Rakernas Golkar

Rizky Maulana mengatakan, pelaksanaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) DPP Partai Golkar yang baru saja digelar menjadi momentum strategis.

Penulis: Malvyandie Haryadi
Editor: Wahyu Aji
zoom-in DPP AMPI Pastikan Kawal Program Strategis yang Telah Diputuskan dalam Rakernas Golkar
istimewa
KAWAL HASIL RAKERNAS - DPP Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI), Minggu (10/2/2025). AMPI siap mengimplementasikan setiap program strategis yang telah diputuskan dalam Rakernas Golkar. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Plt. Sekjen DPP Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI), Rizky Maulana mengatakan, pelaksanaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) DPP Partai Golkar yang baru saja digelar menjadi momentum strategis dalam memperkuat konsolidasi partai ke depan.

"Rakernas DPP Partai Golkar menghasilkan keputusan-keputusan strategis yang sangat penting bagi penguatan partai. Kami berharap program-program yang telah dirumuskan dapat memberikan dampak positif, baik dalam peningkatan elektoral maupun dalam memperkuat basis dukungan Partai Golkar di seluruh Indonesia," ujar Rizky, Senin (10/2/2025).

Menurut Rizky, sebagai organisasi pemuda yang lahir dari rahim Partai Golkar, DPP AMPI merasa memiliki tanggung jawab untuk mengawal serta mengimplementasikan setiap program strategis yang telah diputuskan dalam Rakernas.

Rizky menegaskan bahwa arahan Ketua Umum DPP Partai Golkar, Bapak Bahlil Lahadalia, untuk menjadikan Partai Golkar sebagai pemenang Pemilu mendatang adalah langkah visioner yang harus didukung penuh oleh seluruh kader, termasuk dari AMPI.

"Bagi kami di AMPI, konsolidasi organisasi harus tetap selaras dengan keputusan Partai Golkar. Oleh karena itu, DPP AMPI akan segera menyelaraskan arahan Ketua Umum Partai Golkar ke dalam agenda nasional AMPI, terutama dalam merekrut dan mempersiapkan kepemimpinan muda yang akan menjadi kekuatan Partai Golkar di masa depan," tegasnya.

Terkait dinamika politik nasional yang berkembang, Rizky menegaskan bahwa agenda politik Partai Golkar yang saat ini dijalankan oleh para kader, baik di eksekutif maupun legislatif, bertujuan untuk kepentingan bangsa dan rakyat.

"Saya meyakini bahwa langkah-langkah politik yang diambil oleh Partai Golkar akan berkontribusi dalam memperkuat pemerintahan Prabowo-Gibran ke depan. Sebab, setiap keputusan yang diambil Partai Golkar selalu bermuara pada kepentingan rakyat dan kemajuan bangsa," pungkasnya.

Hasil Rakernas

Berita Rekomendasi

Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia resmi menutup Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai Golkar 2025 di Kantor DPP Golkar, Kemanggisan, Jakarta Barat, Sabtu (8/2/2025). Rakernas menghasilkan sejumlah rekomendasi untuk program prioritas Golkar 2025-2027.

"Alhamdulillah, hari ini kita sudah selesai melakukan rakernas dan rekomendasi-rekomendasinya pun sudah ada," ujar Bahlil kepada awak media seusai menutup Rakernas Golkar 2025.

Dari hasil rakernas, Bahlil menuturkan langkah pertama yang akan dilakukan adalah konsolidasi internal Golkar melalui musyawarah daerah (musda) yang akan dilaksanakan setelah Lebaran 2025.

"Kita melakukan proses konsolidasi dengan melakukan musda-musda. Pasca-Lebaran, semuanya kita akan melakukan musda dan saya akan turun sendiri ke provinsi," tuturnya.

Selain itu, Bahlil juga menekankan pentingnya memperkuat seluruh badan partai, baik dari segi organisasi maupun sayap-sayap partai, guna meningkatkan sinergi dalam menjalankan agenda strategis Partai Golkar.

"Kita menyinergikan antara semua kekuatan yang ada pada Partai Golkar, baik organisasi yang mendirikan, didirikan, maupun sayap. Untuk kita berkolaborasi. Saya pikir itu ya," jelasnya.

Sebelumnya, Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Golkar menggelar rapat kerja nasional (Rakernas) tahun 2025 di markasnya Jalan Anggrek Neli, Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat, Sabtu (8/2/2025).

Pembukaan Rakernas ini diikuti oleh petinggi Partai Golkar dan seluruh anggotanya berjumlah 129 orang.

Kemudian, ada sekira 102 anggota DPR RI fraksi Golkar dan 38 anggota DPRD serta sayap partai.

Baca juga: Jerry Sambuaga: AMPI Dukung Pemerintahan Prabowo Wujudkan Ketahanan dan Swasembada Pangan

"Rakernas ini tujuannya adalah bagaimana kami menerjemahkan hasil-hasil Munas bulan Agustus 2024 kemarin dalam bentuk program," kata Bahlil di DPP Partai Golkar, Sabtu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Wiki Terkait

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas