Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Kakorlantas Polri Irjen Agus Perkirakan Pergerakan Arus Mudik Dimulai Pekan Depan

Polri melaksanakan operasi ketupat mulai tanggal 23 Maret sampai tangal 8 April khusus Jawa, Lampung Bali, yang lainnya tetap tanggal 26 Maret

Tribun X Baca tanpa iklan
Penulis: Reynas Abdila
Editor: Erik S
zoom-in Kakorlantas Polri Irjen Agus Perkirakan Pergerakan Arus Mudik Dimulai Pekan Depan
Istimewa
SKENARIO LALU LINTAS - Kakorlantas Polri Irjen Agus Suryonugroho memperkirakan pergerakan arus mudik dimulai pekan depan menyusul adanya kebijakan work from anywhere (WFA).  

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kakorlantas Polri Irjen Agus Suryonugroho memperkirakan pergerakan arus mudik dimulai pekan depan menyusul adanya kebijakan work from anywhere (WFA). 


Awalnya, ia menyampaikan operasi ketupat untuk wilayah Jawa, Lampung dan Bali akan dimulai 23 Maret.


"Karena ada kebijakan pemerintah yang mengawali lebih awal sudah membuat kebijakan tentang WFA di timeline, maka dari itu diperkirakan nanti para pemudik itu akan terurai dari awal," jelas Kakorlantas dalam keterangan Sabtu (15/3/2025).

Baca juga: Mudik Gratis Balik Rantau Jateng-Jakarta 2025, Pendaftaran Moda Bus Dibuka Hari Ini, Ada 3.150 Kuota


Polri melaksanakan operasi ketupat mulai tanggal 23 Maret sampai tangal 8 April khusus Jawa, Lampung Bali, yang lainnya tetap tanggal 26 Maret


Sedangkan Kebijakan WFA telah diumumkan pemerintah bisa dilakukan bagi ASN sejak 24 Maret hingga 27 Maret. 


Atas hal itu, Kakorlantas memprediksi, pergerakan arus mudik bakal dimulai sejak 19 Maret.


"Dimungkinkan tanggal 22, 21 tanggal 20 dan 19 ini sudah mulai masyarakat bergerak mengawali untuk berangkat mudik," ujar Kakorlantas.

Berita Rekomendasi


Agus berujar untuk menghadapi lebaran tahun ini pihaknya bersama para pemangku kepentingan terkait, telah mempersiapkan serangkaian strategi untuk memastikan kelancaran dan kenyamanan arus mudik lebaran 2025.


"Strategi dan langkah yang kami ambil, tandasnya, antara lain, rekayasa lalu lintas, penerapan sistem ganjil-genap untuk mengurangi volume kendaraan di jalan raya selama periode mudik," lanjut Agus.

Baca juga: Mudik Gratis Polres Buleleng 2025, Pendaftaran Dibuka hingga 20 Maret 2025


Korlantas Polri juga mengimbau masyarakat untuk memeriksa kondisi kendaraan sebelum melakukan perjalanan mudik, termasuk rem, ban, dan mesin, guna memastikan keselamatan selama perjalanan.


Dengan langkah-langkah tersebut, diharapkan arus mudik lebaran 2025 dapat berjalan dengan lancar, aman, dan nyaman bagi seluruh masyarakat


Kesiapan jajaran Korlantas Polri dalam upaya melayani para pemudik Lebaran 2025 disambut positif masyarakat.


Berbagai kebijakan yang diterapkan, seperti rekayasa lalu lintas, peningkatan pengamanan, dan pelayanan di pos mudik, memberikan rasa aman dan nyaman bagi pemudik. 

Baca juga: Arus Mudik Gunakan Kereta Api Mulai 21 Maret Hingga 11 April 2025, KAI Siapkan 4,5 Juta Tiket


Selain itu juga termasuk sosialisasi keselamatan berkendara, layanan informasi lalu lintas real-time, serta kesiapan personel yang bertugas di lapangan. 


"Seperti yang kita lihat banyak sekali perencanaan atau rekayasa-rekayasa arus lalu lintas dan akan diterapkan di operasi atau musim mudik nanti kayaknya cukup bagus ya," kata salah satu warga, Roy, Jumat (14/3/2025).


"Apalagi mengingat tahun ini mungkin akan diprediksi para pemudik itu lebih banyak dibanding dengan tahun lalu," imbuhnya.
 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas