Geser ke atas / tap '✖' untuk membaca artikel
Aplikasi Tribun
Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun
LIVE ●
tag populer

Presiden Prabowo Targetkan Program Makan Bergizi Gratis Zero Error

Presiden mengatakan, program makan bergizi gratis harus bisa memenuhi 100 persen kebutuhan gizi dengan nol persen insiden.

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Presiden Prabowo Targetkan Program Makan Bergizi Gratis Zero Error
ISTIMEWA
MAKAN BERGIZI GRATIS DI BOGOR - Wakil Bupati Bogor Jaro Ade saat meninjau langsung pelaksanaan sosialisasi program Makan Bergizi Gratis di SDN Pasir Angin 01, Megamendung, Rabu (25/6/2025). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto menjelaskan soal program Makan Bergizi Gratis saat menghadiri Sidang Senat Terbuka, Pengukuhan Mahasiswa Baru, Wisuda Sarjana, Dies Natalis Universitas Kebangsaan Republik Indonesia (UKRI), di Bandung, Sabtu (18/10/2025).

Dalam pidatonya Presiden mengatakan bahwa program tersebut harus bisa memenuhi 100 persen kebutuhan gizi dengan nol persen insiden.

"Kita mau zero error walaupun sangat sulit tapi kita harus kita sudah perintahkan semua dapur harus punya alat-alat yang terbaik untuk membersihkan," kata Presiden.

Sekarang ini kata Prabowo program MBG sudah menjangkau sebanyak 36,2 juta penerima manfaat. Jumlah tersebut setara dengan lebih dari 1,4 miliar porsi makanan.

"Saudara-saudara yang kita tadi disampaikan 36,2 juta penerima manfaat sampai hari ini mungkin sudah lebih 1,4 miliar porsi makanan yang dibagikan," katanya.

Selain itu kata Presiden program MBG juga telah berhasil menggerakkan ekonomi. Total sudah adalah 12.205 dapur dengan masing-masing dapur mempekerjakan 50 orang.

Baca juga: Marak Kasus Keracunan, Distribusi Makan Bergizi Gratis untuk Ibu Hamil dan Menyusui Harus Diperketat

"Masing-masing dapur menimbulkan 15 supplier makanan di desa. Masing-masing suplier mempekerjakan 5-10 pekerja hingga petani. Saudara-saudara, ini prestasi yang tidak kecil, dan kita dibicarakan di dunia internasional," pungkasnya.

Rekomendasi Untuk Anda
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Atas