KIA Picanto Bersolek Lagi, Ini Rincian Ubahannya
Ubahan pada sektor eksterior terlihat terjadi pada lampu depan dan belakang yang menggunakan LED daytime running lights (DRL).
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, SEOUL – Produsen otomotif asal Korea Selatan, Kia diam-diam sedang mempersiapkan generasi terbaru Picanto.
Buktinya, city car tersebut mulai diuji dan seliweran di jalanan umum Korea Selatan.
Meski disamarkan lewat kamuflase stiker hitam dan putih, generasi terbaru Picanto ini mendapatkan ubahan yang cukup signifikan.
Mulai dari eksterior hingga interior dibuat lebih modern dibanding model sebelumnya. Demikian dilansir laman Autoevolution, Rabu (6/1/2016).
Ubahan pada sektor eksterior terlihat terjadi pada lampu depan dan belakang yang menggunakan LED daytime running lights (DRL).
Bahkan, rumornya Kia juga akan mengganti platform, termasuk mesin baru.
Sedangkan interiornya diklaim akan dibuat lebih modern dan didukung dengan fitur berteknologi tinggi.
Tetapi, belum terungkap apa saja ubahannya, karena pengujian Picanto ini baru dilakukan pertama kalinya.
Di negara asalnya Korea Selatan, Picanto ini sudah mengalami beberapa kali penyegaran. Terakhir Kia melakukannya di 2015 dan sebelumnya lagi pada 2013.
Kabarnya, generasi terbaru yang sedang dipersiapkan ini akan hadir di 2017.
Di Indonesia sendiri, terakhir PT Kia Mobil Indonesia (KMI) terakhir meluncurkan Picanto Platinum facelift pada Rabu (1/7/2015).
Lantas apa bedanya dengan Picanto Platinum lama? Berikut rinciannya:
1. Lampu utama sudah terintegrasi dengan DRL. Satu-satunya city car yang memasang ”lampu siang”.
2. lampu kabut proyektor, lebih kecil, namun sorotnya semakin tajam.