Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

V-Kool Edukasi Pasar Lewat Program 'Cek Kaca Film'

Melalui program ini, konsumen bisa melakukan konsultasi serta pemeriksaan kaca film yang terpasang pada kendaraan mereka.

Penulis: Choirul Arifin
zoom-in V-Kool Edukasi Pasar Lewat Program 'Cek Kaca Film'
WARTA KOTA/ANGGA BHAGYA NUGRAHA
Sales Promotion Girl (SPG) menunjukan sampel kaca film V-kool terbaru di Pameran IIMS 2013 Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (24/9/2013). Berbagai macam aksesoris mobil dipajang di pameran tersebut untuk memenuhi kebutuhan konsumen. (Warta Kota/Angga Bhagya Nugraha) 

V-KOOL Menggelar Program Cek Kaca Film Berhadiah

 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kaca film kini sudah jadi kebutuhan bagi para pemilik kendaraan roda empat di Indonesia demi mendapatkan kenyamanan selama melakukan perjalanan dari ancaman paparan panas matahari yang masuk ke dalam kabin.

Tidak heran kini banyak beredar pilihan merk kaca film di pasar dengan harga jual serta kualitas yang beragam.

Pertanyaannya, apakah kaca film yang dipilih konsumen benar-benar berkualitas? Apakah sudah sesuai dengan spesifikasinya? Bagaimana performanya setelah dipakai dalam waktu lama?

Dilatar belakangi hal tersebut, PT V-KOOL Indo Lestari menggelar program khusus bernama Cek Kaca Film Berhadiah. Program ini diadakan lewat media sosial media (fanpage) facebook V-KOOL dan di microsite V-KOOL mulai Februari 2016 hingga April 2016.

Melalui program ini, konsumen bisa melakukan konsultasi serta pemeriksaan kaca film yang terpasang pada kendaraan mereka.

Berita Rekomendasi

Konsumen dapat mengetahui spesifikasi teknis kaca film yang ada pada kendaraan.

"Bagi pengunjung yang memutuskan mengganti kaca film mereka dengan V-KOOL, kami  memberikan diskon khusus 30 persen dan masih ditambah lagi dengan voucher cash back,” kata Linda Widjaja, Vice President Director PT V-KOOL Indo Lestari dalam keterangan persnya kepada Tribun, Rabu (16/3/2016).

Untuk ikut di program ini, konsumen hanya perlu masuk ke fanpage V-KOOL Indonesia di www.facebook.com/VKOOL.id atau ke microsite http://www.vkool-indonesia.com/kacafilm/, kemudian mengisi formulir pendaftaran.

Setelah selesai mendaftar, konsumen akan mendapatkan SMS konfirmasi telah terdaftar dalam program Cek Kaca Film Berhadiah.

Sebanyak 200 pemenang beruntung, akan dihubungi langsung oleh PT V-KOOL Indo Lestari untuk melakukan pengecekan kaca film dan mengambil hadiah yang disediakan berupa tiket nonton XXI atau voucher eat and eat atau aplikasi rain repellent V-KOOL ULTRAMASTER kaca depan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas