Menteri Perindustrian Tunggu Investor Bangun Mobil Listrik
Menteri Perindustrian Saleh Husin mengatakan pembangunan mobil listrik masih menunggu investor
Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Perindustrian Saleh Husin mengatakan pembangunan mobil listrik masih menunggu investor, baik lokal maupun asing.
Sebab, tidak mungkin membangun industri mobil listrik hanya dengan anggaran dari pemerintah.
"Ya kami menunggu investornya dulu, ada nggak?" ujar Saleh kepada Tribunnews.com, di acara Indonesia International Motor Show 2016, Jiexpo Kemayoran, Jakarta, akhir pekan lalu.
Saleh memaparkan, dalam mengembangkan mobil listrik tidak bisa sembarangan. Jika hanya melakukan riset saja, Saleh menilai industri mobil listrik tidak akan berkembang dengan baik.
"Kalau mau riset kan hanya satu, dua mobil saja. Ini kan industri butuh produksi massal," kata Saleh.
Saleh menambahkan, potensi mobil listrik sudah sangat menjanjikan di dalam negeri.
Apalagi saat ini kalangan mahasiswa sudah berani membangun secara mandiri.