Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Tumbuh Pesat, Komunitas Xpander Ini Sukses Dirikan 17 Chapter dan Rekrut 1.600 Anggota

Yang menarik, mereka yang berminat gabung di komunitas ini juga berasal dari para pemilik Xpander di Filipina, Thailand dan Vietnam.

Penulis: Choirul Arifin
zoom-in Tumbuh Pesat, Komunitas Xpander Ini Sukses Dirikan 17 Chapter dan Rekrut 1.600 Anggota
HANDOUT
Xpander Mitsubishi Owner Club (XMOC) Indonesia berhasil membentuk kepengurusan daerah di 10 provinsi yang menaungi 17 Chapter di berbagai kota dan kabupaten dengan total anggota lebih dari 1.600 pemilik Mitsubishi Xpander. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Komunitas pemilik mobil MPV Mitsubishi Xpander yang tergabung dalam Xpander Mitsubishi Owner Club (XMOC) Indonesia baru saja menggelar gathering di Jakarta sebagai persiapan jambore perdana yang akan digelar di Salatiga, Tawa Tengah.

Ketua Umum XMOC Indonesia Sonny Eka Putra mengatakan, di gathering yang digelar 10 September 2018 lalu ini pihaknya berhasil membentuk kepengurusan daerah di 10 provinsi yang menaungi 17 Chapter di berbagai kota dan kabupaten dengan total anggota lebih dari 1.600 pemilik Mitsubishi Xpander.

"X-MOC boleh dibilang salah satu komunitas otomotif yang tumbuh dengan cepat dengan rata-rata penambahan lebih dari 4 anggota per hari. Jumlah anggota tersebut bagaikan puncak gunung es mengingat interaksi yang terjadi dalam sosial media yang melibatkan lebih dari 17.000 member di Facebook Group dan Instagram," kata Sonny.

Sonny menyebutkan, berbagai forum dan topik mengisi dinamika perjalanan X-MOC di group di Facebook selama ini telah menjadi wadah diskusi, silaturahmi, mencari solusi dan berkreasi bersama.

Mereka pun kompak menyematkan motto We Are One.

Baca: Ganti Knalpot Racing Bikin Mobil Jadi Lebih Kencang, Mitos Atau Fakta?

Yang menarik, mereka yang berminat gabung di komunitas ini juga berasal dari para pemilik Xpander di Filipina, Thailand dan Vietnam.

X-MOC berdiri 10 September 2017 lewat sebuah deklarasi di salah satu café di kawasan SCBD Jakarta Selatan yang diinisiasi oleh 14 orang pemesan unit Xpander di GIIAS 2017.

Berita Rekomendasi

Kesepakatan tersebut dilanjutkan dengan pembentukan pengurus pada tanggal 8 Oktober 2017 di Alam Sutera, Tangerang Selatan, dilanjutkan dengan kegiatan test drive.

XMOC
Xpander Mitsubishi Owner Club (XMOC) Indonesia berhasil membentuk kepengurusan daerah di 10 provinsi yang menaungi 17 Chapter di berbagai kota dan kabupaten dengan total anggota lebih dari 1.600 pemilik Mitsubishi Xpander.

Komunitas ini menurut Sonny juga menjalin kerjasama erat dengan PT Mitsubishi Motor Kramayudha Sales Indonesia (MMKSI).

Diantaranya lewat acara kunjungan ke pabrik MMKSI pada 7 Februari 2018 lalu dilanjutkan dengan partisipasi aktif X-MOC di penyelenggaraan campaign Xpander Tons of Real Happiness di 9 kota yang akan berlangsung hingga akhir Oktober 2018.

X-MOC juga beberapa kali mengadakan kegiatan Touring dan Bakti Sosial atau disebut TURBO.

Diantaranya pada tanggal 3 Maret 2018 oleh Chapter Bekasi Raya, 17 Maret 2018 oleh Chapter Bogor Raya, 25 Maret dan 3 Juni 2018 oleh Pengda Jawa Tengah, 27-29 April 2018 oleh Chapter Bandung dan pada 30 Juni 2018 oleh Chapter Banyumas Raya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas