Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Daftar Diskon Hatchback Bulan Ini, Hyundai i20 Berani Sunat Rp 20 Juta

Diskon untuk segmen hatchback pada Oktober 2018 cukup menggiurkan buat konsumen.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Daftar Diskon Hatchback Bulan Ini, Hyundai i20 Berani Sunat Rp 20 Juta
TRIBUNNEWS.COM/FAJAR
Toyota Yaris Heykers 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Diskon untuk segmen hatchback pada Oktober 2018 cukup menggiurkan buat konsumen.

Model seperti Honda Jazz, Toyota Yaris, Suzuki Baleno, Mazda2, hingga Hyundai i20 potongan harganya mencapai puluhan juta rupiah.

Pekan lalu sempat berbincang-bincang dengan masing-masing tenaga penjual di salah satu pusat perbelanjaan di kawasan Jakarta Selatan, untuk mengetahui seberapa besar pasaran diskon untuk Oktober tahun ini.

Honda Jazz

Masyarakat yang akan membeli Jazz, promo selama Oktober 2018 ini diberikan diskon Rp 15 juta hingga Rp 17 juta.

Bahkan berlaku untuk konsumen dengan pembelian kredit dan juga tunai.

"Unitnya juga tersedia, sehingga konsumen tidak harus menunggu. Proses kredit kurang lebih tiga sampai empat hari kerja. Kalau tunai satu atau dua hari juga bisa selesai," ucap wiraniaga Honda yang tidak mau disebutkan identitasnya itu.

Baca: Penguin Indonesia Bekerjasama dengan PMI Gelar Donor Darah

Berita Rekomendasi

Toyota Yaris

Diskon untuk Yaris pada Oktober 2018 ini tidak jauh berbeda dengan yang ditawarkan diler Honda. Konsumen kredit maupun tunai akan diberikan potongan harga Rp 15 juta.

"Kalau kredit bisa kita tawarkan lagi lebih dari itu. Tergantung kesepakatan kita dengan leasing. Kami pilihkan leasing yang terbaik buat konsumen," ucap tenaga penjual Toyota. Suzuki Baleno

Suzuki Baleno

Potongan harga untuk Baleno hatchbak untuk bulan ini tidak terlalu besar, yaitu hanya Rp 10 juta hingga Rp 12 juta.

Tetapi, kondisinya konsumen harus sedikit sabar menunggu. "Untinya inden, kurang lebih sekitar tiga sampai empat pekan. Karena menunggu kiriman dari India," ujar pramuniaga diler Suzuki itu. Mazda2 dan Hyundai i20

Mazda2 dan Hyundai i20

Tenaga penjual diler Mazda yang ditemui Kompas.com pekan lau mengatakan bahwa diskon untuk Mazda2 sekitar Rp 15 jutaan.

Secara unit juga tersedia atau tidak inden. Sementara wiraniaga diler Hyundai menjelaskan potongan harga untuk i20 tembus Rp 20 juta.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Diskon Jazz dan Yaris Tembus Puluhan Juta Rupiah di Oktober 2018" 

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas