Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Wuling Masih Tutup Sementara Pabrik di Cikarang, Siapkan Stok Unit dan Spare Parts di Diler

Meski pabrik tutup sementara, Wuling Motors tetap menjamin ketersediaan stok suku cadang semua tipe kendaraan Wuling berikut stok kendaraan baru.

Penulis: Choirul Arifin
zoom-in Wuling Masih Tutup Sementara Pabrik di Cikarang, Siapkan Stok Unit dan Spare Parts di Diler
TRIBUNNEWS/CHOIRUL ARIFIN
Perakitan mobil MPV Wuling Confero S di pabrik Wuling Motors di kawasan industri GIIC, Cikarang, Jawa Barat, Selasa (11/7/2017). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wuling Motors Indonesia menghentikan sementara aktivitas produksi kendaraan roda empatnya di Greenland International Center (GIIC), Cikarang, Jawa Barat.

Media Relation Wuling Motors Indonesia Brian Gomgom menjawab pertanyaan Tribunnews di acara ngobrol sore dengan komunitas Forum Wartawan Otomotif, Rabu 22 April 2020 mengatakan, langkah tersebut diambil mengikuti ketentuan pemerintah yang memberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Mengutip Kompas.com, penghentian produksi dilakukan mulai 6 sampai 19 April 2020. Jika mengikuti penjelasan Gomgom hari ini, penghentian aktivitas pabrik Wuling Motors di Cikarang masih terus berlanjut saat ini, seiring pemberlakukan PSBB di wilayah Kabupaten Bekasi.

"Pabrik kita mengikuti aturan PSBB. Kita kita follow aturannya seperti apa," ujar Gomgom hari ini.

Ditanya sampai kapan penghentian sementara aktivitas pabrik, Gomgom menyatakan, akan mengaju pada ketentuan PSBB.

"Kita mengikuti regulasi PSBB. KIta juga memikirkan juga kondisi kesehatan karyawan yang menjadi concern kita," ujarnya.

Meski pabrik tutup sementara, Gomgom menyatakan, Wuling Motors tetap menjamin ketersediaan stok suku cadang semua tipe kendaraan Wuling berikut stok kendaraan Wuling baru di jaringan dealernya.

Baca: Siap-siap, Nissan X-Trail Terbaru Mulai Dijual Akhir Tahun Ini

Berita Rekomendasi

"Nggak usah khawatir, stok unit dan spare parts sudah kita kondisikan aman di dealer kita. Jadi tidak perlu dikhawatirkan," ujarnya.

Pabrik Wuling Motors di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, memiliki luas total 60 hektar terdiri dari pabrik manufaktur dan supplier park dengan kapasitas produksi 120.000 unit kendaraan per tahun.

Baca: VW Tiguan 2022 Diprediksi Akan Punya Desain dan Fitur Baru

Pabrik ini memproduksi empat model, yakni MPV Cortez, low MPV Confero, Wuling Formo, dan SUV Almaz. Pabrik ini juga merakit SUV dengan brand Chevrolet untuk pasar ekspor seperti ke Thailand, Brunei dan Fiji.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas