Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Prabowo Tertawa Surat Keputusan DKP Beredar

"Pak Prabowo malah ketawa. Ha-ha-ha... Emangnya gue pikirin," ujar George di Rumah Polonia, Cipinang, Jakarta Timur, Rabu (11/6/2014).

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Prabowo Tertawa Surat Keputusan DKP Beredar
Tribunnews/HO
Calon presiden dari koalisi Merah Putih, Prabowo Subianto. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Ketua Tim Pemenangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa, George Toisutta, mengatakan, Prabowo hanya tertawa saat mengetahui beredarnya surat keputusan Dewan Kehormatan Perwira (DKP) di media sosial. Prabowo tidak memikirkan masalah tersebut.

"Pak Prabowo malah ketawa. Ha-ha-ha... Emangnya gue pikirin," ujar George di Rumah Polonia, Cipinang, Jakarta Timur, Rabu (11/6/2014).

George mengatakan, Prabowo-Hatta dalam kampanyenya bergerak dengan hati bersih dan pikiran jernih.

Prabowo-Hatta, kata dia, ingin menunjukkan kepada rakyat Indonesia bahwa sejak dulu bangsa Indonesia merupakan bangsa yang ramah dan beretika.

Menurut George, masalah surat DKP itu tidak perlu ditanggapi dengan kemarahan. "Jangan marah. Kalau kita marah, berarti kita sama dengan mereka," ujar George.

Sebelumnya, mantan Wakil Panglima ABRI Letnan Jenderal (Purn) Fachrul Razi membenarkan substansi surat keputusan DKP yang beredar. Dalam empat lembar surat itu tertulis pertimbangan atas berbagai pelanggaran yang dilakukan Prabowo.

Tindakan Prabowo disebut tidak layak terjadi dalam kehidupan prajurit dan kehidupan perwira TNI.

Berita Rekomendasi

Tindakan Prabowo juga disebut merugikan kehormatan Kopassus, TNI AD, ABRI, bangsa, dan negara. (baca: Pimpinan DKP Benarkan Surat Rekomendasi Pemberhentian Prabowo dari ABRI)

Prabowo merasa sering mendapatkan fitnah mengenai banyak hal dari berbagai pihak. Namun, mantan Danjen Kopassus itu mengaku tidak mau ambil pusing atas tudingan-tudingan itu.

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas