Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jokowi Kantongi Nominasi Senior Advisor

"Tadi dalam rapat membahas banyak masalah. Kami juga membahas senior advisor, sekarang hanya tiga," papar Anies usai rapat Tim Transisi Jokowi-JK.

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Y Gustaman
zoom-in Jokowi Kantongi Nominasi Senior Advisor
Warta Kota/henry lopulalan
KANTOR TRANSISI - Presiden terpilih Joko Widodo (kanan) berbincang dengan Kepala Staf Kantor Transisi Jokowi - JK, Rini Soewandi dan tiga orang Deputi Kepala Staf, Anies Baswedan, Akbar Faisal dan Hasto Kristiyanto ( kiri-kanan) di halaman Kantor Transisi Jokowi - JK di Jalan Situbondo Nomor 10, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (4/8). Kantor Transisi tersebut akan menjadi tempat untuk mempersiapkan jalannya pemerintahan transisi dari pemerintahan Presiden SBY hingga pelantikan presiden tanggal 20 Oktober, termasuk membahas pembentukan kabinet dan APBN 2015. Warta Kota/henry lopulalan 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Imanuel Nicolas Manafe

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mengawali pertemuan perdana dengan Tim Transisi Jokowi-JK, presiden terpilih Jokowi membahas nominasi senior advisor di Kantor Transisi, Jakarta, Selasa (5/8/2014).

Jokowi hadir di kantor sekira pukul 16.30 WIB setelah melaksanakan tugasnya sebagai Gubernur DKI Jakarta. Pertemuan tersebut berakhir pukul 18.00 WIB. Awalnya, ia mengaku hanya melakukan rapat biasa saja.

"Ini membahas banyak masalah. Ini soal rapat harian," ujar Jokowi yang didampingi Kepala Staf Tim Transisi Rini Somarno, Deputi Tim Transisi Anies Baswedan, Hasto Kristiyanto, Andi Widjajanto dan Akbar Faizal.

Wartawan lalu memburu Anies setelah Jokowi meninggalkan Kantor Transisi. Rektor Universitas Paramadina ini menjelaskan, secara garis besar dalam rapat tadi membahas pembentukan pokja, termasuk senior advisor atau penasehat senior.

"Tadi dalam rapat membahas banyak masalah. Kami juga membahas senior advisor, sekarang hanya tiga," papar Anies, yang pernah menjadi salah satu kandidat presiden dalam Konvensi Partai Demokrat ini.

Sayangnya, Anies enggak membeberkan lebih jauh nominasi penasehat senior yang sudah muncul dalam rapat tersebut. Ia memastikan tim akan merilis nama-nama pada waktunya. "Nanti saja kalau sudah lengkap," terangnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas