Zulkifli Hasan: Anak Desa Bisa Jadi Presiden dari Bangku Pendidikan
Ketua MPR Zulkifli Hasan menyebut pendidikan adalah jalan keluar dari lingkaran kemiskinan. Itulah kenapa ia memotivasi anak anak desa untuk sekolah.
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, LaMPUNG - Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan menyebut pendidikan adalah jalan keluar dari lingkaran kemiskinan. Itulah kenapa ia memotivasi anak anak desa untuk sekolah.
"Kemiskinan bukan alasan putus asa. Walaupun susah, anak harus tetap sekolah. Justru pemimpin besar ditempa dari kerja keras keluar dari lingkaran kemiskinan," ungkap Zulkifli Hasan saat mengunjungi konstituen dan pembagian sembako di Desa Bandarejo dan Desa Margakaya Lampung Selatan, Rabu (2/8/2017).
Acara ini dihadiri lebih 2000 warga dan siswa SD serta SMP se Natar. Hadir pula Bupati Lampung Selatan Zainuddin Hasan dan jajaran SKPD se Lamsel.
Zulkifli Hasan mengajak anak anak desa Lampung Selatan untuk berani punya cita cita besar. Era reformasi, kata Zulkifli Hasan, membuka peluang bagi siapapun untuk jadi apapun.
"Anak desa bisa jadi apa saja, jadi Presiden jadi menteri, jadi Ketua MPR. Pertanyannya mau kerja keras? Mau sungguh sungguh? Siap pantang menyerah?," tuturnya.
Kepada siswa SD dan SMP yang hadir, Zulkifli Hasan menceritakan masa kecilnya di Lampung Selatan yang sekolah tanpa alas kaki dan jalan hampir 5 kilo.
"Kalau yang ngga pake sepatu dan dulu serba kekurangan bisa jadi Menteri Kehutanan, bisa jadi Ketua MPR, saya yakin adik adik disini bisa jauh lebih baik,"
"Optimislah menatap masa depan. Selama matahari masih bersinar selama itu juga harapan selalu ada," tutupnya.
Dalam kesempatan tersebut, Zulkifli Hasan juga memberikan bantuan Hand Tractor dari Kementerian Pertanian pada Kelompok Tani di Lampung Selatan.