Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Beasiswa Korea Foundation untuk Pelatihan Bahasa Korea, Dapat Uang Saku hingga Rp 12 Juta Per Bulan

Bagi peserta yang terpilih, maka akan melakukan pelatihan di Korean Language Education Center, Sogang University, Seoul, Korea Selatan.

Editor: Archieva Prisyta
zoom-in Beasiswa Korea Foundation untuk Pelatihan Bahasa Korea, Dapat Uang Saku hingga Rp 12 Juta Per Bulan
Scholarship Info
Beasiswa pelatihan bahasa dari Korea Foundation. 

TRIBUNNEWS.COM – Apakah Anda ingin belajar bahasa Korea di Korea Selatan langsung, maka Anda sebaiknya menyimak informasi berikut ini.

Kabar gembira datang dari Korea Foundation yang kembali membuka program beasiswa pelatihan bahasa Korea melelui Fellowship for Korean Language Training (KLT) 2021.

Dilansir oleh Kompas.com, Korea Foundation sendiri telah rutin memberikan jenis beasiswa ini sejak tahun 1993.

Hal tersebut guna mempromosikan bahasa Korea, studi di Korea, serta kegiatan terkait Korea Selatan di luar negeri.

Bagi peserta yang terpilih, maka akan melakukan pelatihan di Korean Language Education Center, Sogang University, Seoul, Korea Selatan selama minimal 6 bulan hingga 1 tahun dengan biaya yang sepenuhnya ditanggung oleh Korea Foundation.

Berikut informasi lengkap seputar beasiswa KLT 2021:

Cakupan

Berita Rekomendasi

1. Biaya hidup diberikan setiap bulan dengan rincian:

  • Sarjana, pemegang gelar BA atau MA atau individu dengan pengalaman kerja terkait kurang dari tiga tahun mendapat KRW 1.000.000 atau sekitar Rp 12 juta per bulan.
  • Kandidat S3 dan mereka yang memiliki setidaknya tiga tahun pengalaman karier terkait mendapat KRW 1.200.000 atau sekitar Rp 14 juta per bulan.

Baca: Beasiswa S2 di Brunei, Bebas Biaya Kuliah dan Dapat Tunjangan Rp 5 Juta Per Bulan, Tertarik?

Baca: Kuliah di Korea Selatan dengan Beasiswa KGSP, Dapat Tunjangan hingga Rp 11 Juta, Simak Informasinya

2. Biaya perjalanan sebesar KRW 300.000 atau sekitar Rp 3,6 juta untuk satu kali.

3. Uang sekolah dan biaya untuk lembaga pembelajaran.

Halaman Selanjutnya ----------->

Sumber: TribunnewsWiki
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas