Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pengertian dan Pengelompokan Sumber Daya Alam di Indonesia

Indonesia kaya akan berbagai sumber daya alam. Potensi kekayaan sumber daya alam tersebut sangat terkait dengan keadaan fisik alam Indonesia.

Penulis: Devi Rahma Syafira
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Pengertian dan Pengelompokan Sumber Daya Alam di Indonesia
Gambar oleh Pexels dari Pixabay
Ilustrasi lautan lepas. Pengertian dan Pengelompokan Sumber Daya Alam di Indonesia. 

TRIBUNNEWS.COM - Indonesia kaya akan berbagai sumber daya alam.

Potensi kekayaan sumber daya alam tersebut sangat terkait dengan keadaan fisik alam Indonesia yang memungkinkan terbentuknya beraneka ragam sumber daya alam.

Dikutip dari Buku SMP/MTS IPS Kelas VII 2017 oleh Ahmad Mushlih dkk, iklim dan kondisi bentuk muka bumi yang beragam memberikan kemungkinan keragaman sumber daya alam yang ada di Indonesia.

Kekayaan sumber daya alam Indonesia pada kenyataannya tidak tersebar merata.

Ada wilayah yang sangat kaya akan sumber daya alam, ada juga yang sebaliknya.

Setiap wilayah memiliki kekayaan alamnya sendiri yang tidak dimiliki oleh wilayah lainnya.

Sebagian dari kekayaan alam tersebut dimanfaatkan sehingga memberikan dampak yang optimal bagi kesejahteraan penduduk.

Baca juga: Mengenal Kerajinan Serat Tumbuhan: Bahan, Alat Produksi, dan Produk Kerajinannya

Baca juga: Mengenal Pentingnya Bela Negara Dilengkapi Makna, Peraturan Perundang-undangan, dan Usahanya

Ilustrasi Kebun Teh di Wonosobo. Perusahaan teh Sariwangi dinyatakan bangkrut oleh Pengadilan Niaga Jakarta Pusat karena tak bisa mengembalikan utang sebesar Rp 1 triliun.
Ilustrasi Kebun Teh di Wonosobo. Perusahaan teh Sariwangi dinyatakan bangkrut oleh Pengadilan Niaga Jakarta Pusat karena tak bisa mengembalikan utang sebesar Rp 1 triliun. (Tribun Jogja/Hamim Thohari)
Berita Rekomendasi

Sumber daya alam adalah semua bahan yang ditemukan manusia dalam alam yang dapat dipakai untuk kepentingan hidupnya.

Bahan hal tersebut dapat berupa benda mati maupun benda hidup yang berada di bumi dan dapat dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan hidup manusia.

Pengelompokan Sumber Daya Alam

Sumber daya alam dapat dikelompokkan berdasarkan kemungkinan pemulihan, sumber daya organik, dan sumber daya habitat, berikut penjelasannya:

1. Sumber Daya Alam Berdasarkan Kemungkinan Pemulihan

Sumber daya alam berdasarkan kemungkinan pemulihannya dapat dikelompokkan menjadi seperti berikut.

a. Sumber Daya Alam yang Dapat Diperbarui

Sumber daya alam yang dapat diperbarui (renewable resources) adalah sumber daya yang dapat tersedia kembali dalam waktu yang cepat sehingga tidak dapat habis.

Namun demikian, apabila pemanfaatannya tidak terkendali, sumber daya alam ini dapat habis atau punah.

Contoh sumber daya alam yang dapat diperbarui ialah berbagai jenis tumbuhan dan hewan.

Banyak tumbuhan dan hewan yang punah atau terancam punah karena ulah manusia merusak tempat hidupnya atau memburunya untuk berbagai keperluan.

Selain itu, air dan udara juga masuk kelompok ini.

Jika tumbuhan dan hewan memperbarui dirinya dengan cara melakukan reproduksi, udara dan air melakukannya dengan cara siklus atau daur.

Air dan udara tidak dapat punah, tetapi dapat menurun kualitasnya akibat aktivitas manusia yang melakukan pencemaran.

b. Sumber Daya Alam yang Tidak Dapat Diperbarui

Sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui (unrenewable resources) merupakan sumber daya alam yang pembentukannya berlangsung sangat lambat dalam waktu jutaan atau ratusan juta tahun.

Oleh karena itu, jumlahnya relatif tetap atau berkurang karena dimanfaatkan dan akhirnya pada saatnya nanti akan habis.

Contoh: minyak bumi, gas alam, batu bara, dan bahan tambang lainnya.

Lalu, bagaimanakah caranya agar sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui tetap lestari?

cara melestarikannya, yaitu:

a. Memanfaatkan sumber daya alam secara bijaksana dan tidak berlebihan

b. Mengembangkan bahan pemanfaatan sumberdaya alam alternatif

c. Pemanfaatan kembali barang-barang bekas pakai

2. Sumber Daya Alam Berdasarkan Materi

Sumber daya alam dapat juga dikelompokkan berdasarkan materinya seperti berikut:

a. Sumber Daya Alam Organik

Sumber daya alam organik (hayati), materi atau bahannya berupa jasad hidup, yaitu tetumbuhan dan hewan.

Kegiatan yang berhubungan dengan sumber daya alam organik antara lain kehutanan, pertanian, peternakan, dan perikanan.

b. Sumber Daya Alam Anorganik

Sumber daya alam anorganik (nonhayati), materinya berupabenda mati seperti benda padat, cair, dan gas.

Kegiatan yang berhubungan dengan sumber daya alam anorganik di antaranya pertambangan mineral, tanah, batuan, minyak dan gas alam, dan energi.

3. Sumber Daya Alam Berdasarkan Habitat

Sumber daya alam berdasarkan macam habitatnya dapat dibedakan menjadi:

a. Sumber Daya Alam Terestris

Sumber daya alam terestris (daratan) adalah sumber daya yang berhubungan dengan tanah sebagai lahan untuk berbagai aktivitas penduduk, sebagai bahan industri (keramik, genteng, dan lain-lain), dan segala sumber daya yang berasal dari darat.

b. Sumber Daya Alam Akuatik

Sumber daya alam akuatik (perairan), sumber daya alam yang berhubungan dengan laut, sungai, danau, air tanah, air hujan, dan lain sebagainya.

(Tribunnews.com/Devi Rahma)

Artikel Lain Terkait Materi Sekolah

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas