Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pendaftaran PPDB Madrasah Jakarta 2022 Jenjang MTsN dan MAN Ditutup Hari Ini, Ini Cara Daftarnya

Pendaftaran PPDB Madrasah Jakarta 2022 Jenjang MTsN dan MAN ditutup hari ini, 7 Juni 2022, siapkan syarat dokumen dan simak cara daftarnya.

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Miftah
zoom-in Pendaftaran PPDB Madrasah Jakarta 2022 Jenjang MTsN dan MAN Ditutup Hari Ini, Ini Cara Daftarnya
Tangkapan layar laman ppdb-madrasahdki.com
Pendaftaran PPDB Madrasah Jakarta 2022 Jenjang MTsN dan MAN ditutup hari ini, 7 Juni 2022, siapkan syarat dokumen dan simak cara daftarnya. 

TRIBUNNEWS.COM - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta membuka pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Madrasah tahun ajaran 2022/2023.

PPDB Madrasah Jakarta dibuka mulai tanggal 6 - 7 Juni 2022 untuk jenjang MTsN dan MAN.

Selanjutnya, pengumuman seleksi akan dilaksanakan pada tanggal 7 Juni 2022.

Selain jalur madrasah, masih ada jalur afirmasi, prestasi, zonasi RT, Tahfidz Quran, Anak guru dan pindah tugas orang tua, dan tahap akhir.

Adapun seluruh proses pendaftaran PPDB Madrasah DKI Jakarta tahun ajaran 2022-2023 dilakukan secara online.

Berikut syarat dan cara pendaftaran MTsN dan MAN, sesuai aturan dalam laman PPDB Madrasah DKI:

Baca juga: PPDB Jawa Barat Tahap 1 Sudah Dibuka, Ini Syarat bagi Keluarga Ekonomi Tidak Mampu

Syarat peserta PPDB Madrasah DKI Jakarta tahun ajaran 2022-2023 jenjang MTsN;

Berita Rekomendasi

1. Usia maksimal 15 tahun per 1 Juli 2022 Punya ijazah/STTB dari MI/SD/Program Paket A/Program Pendidikan Kesetaraan pada Pondok Pesantren Salafiyah tingkat Ula atau bentuk lain yang sederajat;

2. WNI/WNA dari sekolah di luar negeri wajib mendapatkan Surat Keterangan Kesetaraan Ijazah dari Kemenag RI atau Kemenristekdikti RI.

Syarat peserta PPDB Madrasah DKI Jakarta tahun ajaran 2022-2023 jenjang MAN;

1. Usia maksimal 21 tahun per 1 Juli 2022;

2. Punya ijazah/STTB MTs/SMP/Program Paket B/Program Kesetaraan Pesantren Salafiyah Tingkat Wustho atau bentuk lain yang sederajat;

3. WNI/WNA dari sekolah di luar negeri wajib mendapatkan Surat Keterangan Kesetaraan Ijazah dari Kemenag RI atau Kemendikbud Ristek RI Cara pendaftaran PPDB Madrasah DKI Jakarta tahun ajaran 2022-2023.

Baca juga: PPDB SMP Kota Malang Tahun 2022 Jalur Prestasi Nilai Rapor, Ini Jadwal dan Cara Daftarnya

Adapun pendaftaran PPDB Madrasah DKI Jakarta tahun ajaran 2022-2023 dilakukan secara online.

Cara Daftar PPDB Madrasah DKI Jakarta

1. Buka situs ppdb-madrasahdki.com;

2. Pilih jenjang MIN atau MTsN atau MAN;

3. Pilih jalur pendaftaran Klik tombol "Daftar" Lalu, pilih "Login" Login dengan memasukkan nomor peserta dan password Password sesuai yang sebelumnya dibuat Pilih madrasah tujuan;

4. Cetak bukti pendaftaran Lapor Diri di PPDB Madrasah DKI tahun ajaran 2022-2023;

- Buka situs ppdb-madrasahdki.com

- Pilih jenjang MIN atau MTsN atau MAN

- Pilih jalur pendaftaran

- Klik tombol login "Login" dengan input nomor peserta dan password

- Klik tombol Lapor Diri Cetak tanda bukti lapor diri.

Pemberkasan

Tahap pemberkasan dilakukan oleh orang tua/wali calon peserta didik secara offline atau datang langsung ke satuan pendidikan dengan membawa:

1. Tanda bukti lapor diri secara onlie;

2. Fotokopi Kartu Keluarga (KK)

3. Fotokopi Akte Keluarga/Surat Keterangan Lahir;

4. Rapor kelas 4 semester 1 dan 2, kelas 5 semester 1 dan 2, kelas 6 semester 1 MI/SD/Paket A/Sederajat (bagi calon peserta didik MtsN);

5. Rapor kelas 7 semester 1 dan 2, kelas 8 semester 1 dan 2, kelas 9 semester 1 MI/SD/Paket A/Sederajat (bagi calon peserta didik MAN);

6. Surat Pernyataan Pertanggung Jawaban Mutlak tentang keabsahan dokumen dari orang tua/wali calon peserta didik bermaterai Rp 10.000.

Baca juga: Pendaftaran PPDB Jabar 2022 Jenjang SMA-SMK Dibuka Mulai Hari Ini, Siapkan Dokumen Berikut

Jadwal Pendaftaran Madrasah MTsN dan MAN

Pengajuan Akun Online

25 Mei - 6 Juni 2022.

Pengajuan Akun Online dibuka selama 24 jam (hari terakhir ditutup pukul 15.00 WIB).
  
Pendaftaran Madrasah MTsN dan MAN Serta Seleksi:

6 - 7 Juni 2022

Pendaftaran atau Pemilihan MIN dan Seleksi dibuka selama 24 jam.

Pendaftaran dimulai Pukul 08.00 WIB hari pertama dan ditutup pukul 15.00 WIB pada hari terakhir.
  
Pengumuman Online:

7 Juni 2022 pukul 16:00 WIB.

Lapor Diri Online:

8 Juni 2022.

Untuk jadwal Lapor Diri dibuka selama 24 jam.

Lapor Diri dimulai pukul 08:00 dan ditutup pukul 23.59 WIB.

(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)

Artikel lain terkait PPDB DKI Jakarta

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas