Kunci Jawaban IPS Kelas 9 Halaman 11: Benua Amerika dan Luas Wilayahnya
Kunci jawaban IPS kelas 9 halaman 11, mengenai materi tentang benua Amerika dan luas wilayahnya, nama kota, hingga kebudayaan
Penulis: Pondra Puger Tetuko
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Berikut kunci jawaban materi Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) kelas 9 SMP halaman 11.
Pada halaman 11 ini terdapat soal untuk melengkapi tabel benua, nama ibu kota dan luas wilayahnya.
Pada buku IPS kelas 9, siswa belajar mengenai materi benua Amerika dan luas wilayahnya.
Benua Amerika sering juga disebut sebagai Benua Merah, sebutan itu didapat karena benua tersebut terdapat Suku Bangsa Indian.
Benua Amerika terletak pada 1700 BT–350 BB dan 830 LU–550 LS, batas Benua Amerika ialah Samudra Arktik di utara, Laut Weddel, Samudra Atlantik, dan Samudra Pasifik di selatan, Samudra Atlantik di timur, serta Samudra Pasifik di barat.
Berikut soal dan jawaban
Baca juga: Kunci Jawaban PJOK Kelas 9 Halaman 154 155 156 157, Cara Melakukan Senam Lantai
Jawaban:
1. Benua: Amerika Utara
Negara-negara: Kanada dan Amerika Serikat (AS)
Benua: Amerika Tengah
Negara-negara: Meksiko, Guatemala, Nikaragua, Hondoras, El Salvador, Kosta Rika, Belize, dan Panama.
Benua: Amerika Selatan
Negara-negara: Kolombia, Venezuela, Ekuador, Chile, Peru, Paraguay, Uruguay, Argentina, Brazil, Guyana, Suriname, dan Guyana Perancis.
Benua: Kepulauan Karibia
Negara-negara: Kuba, Haiti, Republik Dominika, Jamaika, Puerto Riko, Bahama, Trinidad Tobago, dan negara kecil seperti St Kitt dan Nevis.
2. - Budaya Amerika Utara terdiri dari budaya tingkat tinggi dan populer, seperti musik, seni rakyat, dan tari agama.
- Budaya di Amerika Selatan yang merupakan bekas jajahan eropa, budaya yang dihasilkan cenderung diperoleh dari eropa seperti budaya massa yaitu TV dan bioskop.
Adapun pembeda wilayah-wilayah di Benua Amerika dapat dilihat dari kondisi sosial dan budaya masing-masing wilayah, serta keadaan ekonominya.
Baca juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 7 Hal 27: Buatlah Kalimat dengan Kata-kata pada Kotak Berikut
3. - Negara yang bernama Amerika serikat serta memiliki ibu kota yang di beri nama Washington DC dengan luas wilayahnya ialah 9.629.091 km².
- Negara yang bernama Kanada serta memiliki ibu kota yang di beri nama Ottawa dengan luas wilayahnya ialah 9.984.670 km².
- Negara yang bernama Meksiko serta memiliki ibu kota yang di beri nama Mexico City dengan luas wilayahnya ialah 1.964.375 km².
- Negara yang bernama Kosta Rika serta memiliki ibu kota yang di beri nama San Jose dengan luas wilayahnya ialah 51.100 km².
- Negara yang bernama Honduras serta memiliki ibu kota yang di beri nama Tegucigalpa dengan luas wilayahnya ialah 112.492 km².
- Negara yang bernama Kuba serta memiliki ibu kota yang di beri nama Havana dengan luas wilayahnya ialah 109.886 km².
- Negara yang bernama Argentina serta memiliki ibu kota yang di beri nama Buenos aires dengan luas wilayahnya ialah 2.766.890 km².
- Negara yang bernama Brasil serta memiliki ibu kota yang di beri nama Brasilia dengan luas wilayahnya ialah 8.514.877 km².
- Negara yang bernama Paraguay serta memiliki ibu kota yang di beri nama Asuncion dengan luas wilayahnya ialah 406.750 km².
- Negara yang bernama Uruguay serta memiliki ibu kota yang di beri nama Montevideo dengan luas wilayahnya ialah 176.220 km².
Disclaimer:
Jawaban di atas hanya digunakan oleh orang tua untuk memandu proses belajar anak.
Soal ini berupa pertanyaan terbuka yang artinya ada beberapa jawaban tidak terpaku seperti di atas.
(Tribunnews.com/Pondra Puger)