Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Contoh Soal PAT, UAS IPS SBdP Kelas 6 Tema 9 Beserta Kunci Jawaban

Contoh soal Penilaian Akhir Tahun (PAT) atau Ujian Akhir Sekolah (UAS) IPS SBdP Kelas 6 SD Tema 9 beserta kunci jawaban.

Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Contoh Soal PAT, UAS IPS SBdP Kelas 6 Tema 9 Beserta Kunci Jawaban
kolase Tribunnews
Soal buku Kelas 6 Tema 9 SD/MI IPS - Contoh PAT atau UAS IPS SBdP Kelas 6 SD Tema 9 beserta kunci jawaban. 

TRIBUNNEWS.COM - Inilah contoh soal Penilaian Akhir Tahun (PAT) atau Ujian Akhir Sekolah (UAS) Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) SBdP kelas 6 SD Tema 9 semester 2 lengkap dengan kunci jawabannya.

Dalam artikel ini, terdapat 20 soal pilihan ganda dan 5 esai PAT atau UAS mata pelajaran IPS SBdP kelas 6 SD Tema 9.

Contoh soal PAT atau UAS IPS SBdP kelas 6 SD Tema 9 dalam artikel ini hanya sebagai bahan tambahan untuk belajar.

Atau juga sebagai panduan orang tua dalam memandu proses belajar anak.

Baca juga: Contoh Soal PAT, UAS SBdP IPA Kelas 6 Tema 7 Beserta Kunci Jawaban

Oleh karena itu, Tribunnews.com tidak bertanggung jawab atas kesalahan soal dan kunci jawaban.

Contoh Soal PAT atau UAS IPS Kelas 6 SD Tema 9

Berilah tanda silang (x) didepan huruf a,b, c atau d didepan jawaban yang benar!

Berita Rekomendasi

1. Berikut ini contoh modernisasi di bidang IPTEK, adalah … .

A. dahulu masyarakat menggunakan mesin tik, sekarang menggunakan komputer/leptop
B. pola pikir masyarakat lebih terbuka
C. berbelanja dilakukan secara daring melalui online shop
D. pembelajaran dapat menggunakan proyektor

Jawaban: A

2. Berikut ini yang merupakan alat transportasi masa kini adalah … .

A. becak
B. andong
C. perahu rakit
D. comuterline


Jawaban: D

3. Salah satu dampak modernisasi dalam kehidupan social masyarakat yaitu usaha untuk ….

A. mengkreasikan tarian daerah
B. mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi
C. membangun kesenjangan dalam masyarakat
D. menimbulkan keresahan dimasyarakat

Jawaban: B

4. Kegiatan manusia di bidang ekonomi yang menunjukkan perubahan ke arah modernisasi yaitu … .

A. pola pikir masyarakat yang lebih terbuka
B. menggunakan internet banking dan mobile banking
C. menggunakan komputer untuk menyimpan data-data nilai siswa
D. menggunakan internet untuk mencari informasi seputar pendidikan

Jawaban: B

5. Berikut perbedaan ciri-ciri masyarakat modern dan tradisional dalam bidang teknologi adalah … .

A. mata pencaharian masyarakat trandisional menggunakan teknologi modern, sedangkan masyarakat modern didominasi sektor pertanian
B. transportasi modern menggunakan tenaga kuda, sedangkan transportasi tradisional menggunakan pesawat
C. mata pencaharian masyarakat tradisional didominasi pada sektor pertanian, sedangkan masyarakat modern bekerja dengan menggunakan teknologi modern
D. transportasi masyarakat tradisional menggunakan comuterline, sedangkan masyarakat modern menggunakan tenaga hewan

Jawaban: C

6. Perubahan dari masyarakat tradisional menuju masyarakat yang maju disebut juga ….

A. modernisasi
B. globalisasi
C. tradisional
D. kemajuan

Jawaban: A

7. Dampak positif modernisasi terhadap kehidupan masyarakat adalah … .

A. memberikan kemudahan hidup
B. pola hidup konsumtif
C. kesenjangan di bidang sosial dan budaya
D. terkikisnya nilai budaya lokal

Jawaban: A

8. Satu contoh perubahan sosial akibat modernisasi antara lain … .

A. menghaluskan bumbu dengan cobek dan ulekan
B. menggunakan kayu bakar untuk memasak makanan
C. menggunakan setrika arang untuk mengahaluskan pakaian
D. menggunakan aplikasi ojek online untuk mengantar dalam bepergian

Jawaban: D

9. Pada dasarnya proses modernisasi dilakukan dengan tujuan untuk menciptakan masyarakat yang ….

a. taat peraturan
b. kaya dan sehat
c. lebih baik dan maju
d. kuat dan egois

Jawaban: C

10. Di bawah ini yang merupakan dampak negatif penerapan teknologi modern dalam kehidupan sehari-hari yaitu….

a. pekerjaan lebih ringan
b. menimbulkan berbagai macam polusi
c. membuat pekerjaaan lebih cepat selesai
d. meningkatkan hasil produksi

Jawaban: B

11. Proses pergantian dari penggunaan tenaga manual menjadi tenaga mesin dinamakan ….
a. produktivitas
b. industrialisasi
c. imperialisasi
d. sekulerisasi

Jawaban : B

12. Unsur budaya negara Barat yang tidak bisa kita terima begitu saja dan perlu difilter atau disaring sesuai dengan kepribadian negara kita, contohnya ….

a. kemajuan iptek
b. ilmu kesehatan
c. gaya hidup sehari hari
d. kemajuan teknologi komunikasi

Jawaban: C

13. Pernyataan di bawah ini yang menunjukkan modernisasi di bidang industri yaitu ….

a. pabrik baju membutuhkan banyak tenaga kerja
b. pembelian barang bertemu langsung dengan penjual.
c. pembelian kebutuhan sehari-hari dengan mengunjungi pasar
d. penjualan barang melayani pesanan secara online

Jawaban: D

14. Teknologi informasi berikut ini yang tidak dipengaruhi oleh modernisasi adalah ....

a. kentungan
b. televisi
c. radio
d. telepon genggam

Jawaban: A

15. Cara hidup konsumtif yang menggunakan sesuatu tanpa mempertimbangkan kebutuhannya disebut ....

a. modern
b. individualisme
c. konsumerisme
d. hedonisme

Jawaban: C

16. Berikut yang merupakan dampak positif modernisasi adalah ....

a. sikap individualisme
b. cepat mendapatkan informasi
c. perilaku menyimpang
d. hidup berfoya-foya

Jawaban: B

17. Perhatikan dampak dari modernisasi berikut!
(1) Meningkatkan perkembangan teknologi.
(2) Munculnya pengetahuan baru.
(3) Lunturnya nilai kearifan lokal.
(4) Berkembangnya ilmu pengetahuan.

Contoh dampak negatif dari modernisasi ditunjukkan nomor ....
a. (1)
b. (2)
c. (3)
d. (4)

Jawaban: C

18. Teknologi komunikasi modern menggunakan teknologi yang ....

a. mudah
b. sederhana
c. lama
d. canggih

Jawaban: D

19. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut!
(1) Banyak merk mobil luar negeri.
(2) Banyak rumah makan milik negara lain.
(3) Beredarnya lagu-lagu dari negara lain.
(4) Banyak merk smartphone dan luar negeri.

Contoh modernisasi di bidang komunikasi adalah ....
a. (1)
b. (2)
c. (3)
d. (4)

Jawaban: D

20. Modernisasi memiliki ciri berubahnya pola pikir masyarakat dari pola pikir tradisional menjadi berpikir modern. Faktor pendorong modernisasi yang dapat menghasilkan nilai tambah adalah keinginan ....

a. menghasilkan barang-barang bermutu
b. dapat bersaing dengan bangsa lain
c. meningkatkan efisiensi kerja
d. hidup praktis dan nyaman

Jawaban: D

II. Isilah titik-titik berikut dengan jawaban yang benar!

1. Faktor utama yang memengaruhi terjadinya perubahan masyarakat adalah ....

2. Ojek online merupakan bentuk perpaduan modernisasi dalam bidang ... dan ....

3. Contoh modernisasi bidang pertanian untuk mengolah lahan adalah penggunaan ....

4. Toko online merupakan salah satu bentuk modernisasi di bidang ....

5. Proses menuju masa kini atau proses menuju masyarakat modern merupakan arti dari istilah ....

Baca juga: Contoh Soal PAT, UAS PKN Kelas 6 Tema 8, Lengkap Beserta Kunci Jawaban

Kunci jawaban

1. Perkembangan zaman

2. Transportasi dan teknologi

3. Traktor

4. Ekonomi berbasis teknologi

5. Modernisasi

Contoh Soal PAT, UAS SBdP Kelas 6 Tema 9

1. Jarak antara satu nada dengan nada lainnya disebut ....

a. interval
b. spasi
c. point
d. ritme

Jawaban: a

2. Perhatikan alat musik berikut!
(1) ukulele
(2) piano
(3) seruling
(4) drum
Alat musik yang dimainkan dengan cara dipetik adalah ....

a. (1)
b. (2)
c. (3)
d. (4)

Jawaban: a

3. Bunyi yang dibunyikan serempak yang dibentuk dari beberapa nada dengan jarak nada tertentu disebut ....

a. musik
b. nada
c. akor
d. tempo

Jawaban: c

4. Penyajian tari yang dibawakan oleh seorang penari disebut ....

a. tari kolosal
b. tari massal
c. tari kelompok
d. tari tunggal

Jawaban: d

5. Tari yang lahir tumbuh berkembang dalam suatu masyarakat yang kemudian diturunkan atau diwariskan secara terus-menerus dari generasi ke generasi, merupakan definisi dari ....

a. tari massal
b. tari tradisional
c. tari modern
d. tari kontemporer

Jawaban: b

6. Tari Selampit Delapan menggambarkan ....

a. peperangan
b. permusuhan
c. persatuan
d. perpecahan

Jawaban: c

7. Tarian yang ditarikan oleh dua orang penari yang umumnya putra dan putri disebut tari ....

a. berpasangan
b. tunggal
c. kelompok
d. pasang

Jawaban: a

8. Tari tradisional adalah jenis tari yang proses penciptaannya didukung oleh ....

a. kaum bangsawan dan terpelajar
b. masyarakat tertentu
c. penguasa
d. raja

Jawaban: b

9. Perhatikan alat-alat untuk membuat patung berikut!
(1) sudip
(2) kikir
(3) pahat
(4) pisau
Contoh alat yang digunakan dalam teknik modeling yaitu ....

a. (1)
b. (2)
c. (3)
d. (4)

Jawaban: c

10. Pada pembuatan patung, tanah liat merupakan contoh bahan ....

a. pabrik
b. keras
c. buatan
d. lunak

Jawaban: d

11. Patung yang dibuat dengan bahan lunak, dikerjakan dengan teknik ....

a. butsir
b. cetak
c. merakit
d. pahat

Jawaban: a

12. Unsur utama dari tari adalah ....

a. tata busana
b. tata rias
c. gerak tari
d. properti tari

Jawaban: c

13. Proses pembuatan patung dengan cara merangkai bahan disebut ....

a. pahat
b. butsir
c. merakit
d. ukir

Jawaban: c

14. Unsur utama dari tari adalah ....

a. tata busana
b. tata rias
c. gerak tari
d. properti tari

Jawaban: c

15. Tari Jaipong dari Jawa Barat diiringi dengan ....

a. sinden
b. gamelan
c. rampak gendang
d. tanjidor

Jawaban: c

B. Esai

1. Tangga nada yang tidak menaikkan atau menurunkan jarak antarnada disebut ...

Jawaban: tangga nada natural

2. Jarak antara satu nada dengan nada lainnya disebut ...

Jawaban: interval

3. Interval nada mayor adalah ...

Jawaban: 1- 1 - ½- 1 - 1 - 1 - ½

4. Unsur utama dalam seni tari adalah ...

Jawaban: gerak tari

5. Tari Jaipong berasal dari ...

Jawaban: Jawa Barat

(Tribunnews.com/Yurika/Widya)

Soal Latihan lainnya

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas