Kunci Jawaban Tema 2 Kelas 6 Halaman 14 Subtema 1 Pembelajaran 2: Pola Lantai Tarian Daerah
Kunci jawaban buku tematik tema 2 kelas 6 SD halaman 14 subtema 1 pembelajaran 2: Temukan berbagai tari daerahmu! Sebutkan pola lantai tariannya!
Penulis: Sri Juliati
Editor: Endra Kurniawan
TRIBUNNEWS.COM - Inilah kunci jawaban Buku Tematik tema 2 kelas 6 SD halaman 14 subtema 1 pembelajaran 2.
Sejumlah soal terdapat pada buku Tema 2 Subtema 1 Pembelajaran 2 Kelas 6 SD Buku Siswa Tematik Terpadu Kurikulum 2013 edisi revisi 2018.
Soal yang muncul pada halaman 14, siswa kelas 6 SD diminta untuk menemukan berbagai tari daerah dan menyebutkan pola lantai tariannya!
Dalam Buku Tematik kelas 6 SD Tema 2 yang berjudul Persatuan dalam Perbedaan, ada beberapa pembelajaran yang bisa dikerjakan.
Inilah soal dan kunci jawaban buku tematik tema 2 kelas 6 halaman 14 subtema 1 pembelajaran 2:
Temukan berbagai tari daerahmu! Sebutkan pola lantai tariannya!
Baca juga: Kunci Jawaban Tema 2 Kelas 6 Halaman 10, 11 Buku Tematik: Perbedaan yang Menguatkan
Jawaban:
- Tari Bungong Jeumpa, Aceh
Tari Bungong Jeumpa menggunakan pola lantai vertikal dan horizontal.
Penari membentuk garis lurus, dari depan ke belakang dan garis menyamping dari kanan ke kiri.
- Tari Jaipong, Jawa Barat
Tari Jaipong menggunakan pola garis lurus horizontal, vertikal, dan diagonal.
- Tari Jaran Kepang, Yogyakarta
Tari Jaran Kepang menggunakan pola lantai lurus dan lengkung, seperti pola melingkar, garis vertikal, dan horizontal.
- Tari Baris Gede, Bali
Tarian ini menggunakan jenis pola lantai garis lurus.
- Tari Tandak, Riau
Tarian ini menggunakan pola lantai gabungan lingkaran, lurus, serta zig-zag.
- Tari Ma'badong, Sulawesi Selatan
Tarian ini menggunakan pola lantai melengkung.
- Tari Bedhaya Ketawang, Yogyakarta
Tari Bedhaya Ketawang menggunakan beberapa pola lantai, seperti rakit tiga-tiga, lajur, gawang perang, gawang jejer wayang, dan gawang urut kacang.
- Tari Saman, Aceh
Tari Saman menggunakan pola lantai garis lurus.
Para penari akan membentuk garis horizontal saat pertunjukan.
- Tari Perang, Nias bagian selatan
Tarian ini menggunakan bentuk pola lantai lingkaran karena jumlah penari yang banyak.
Biasanya bentuk pola lantai yang digunakan adalah garis melengkung karena menyesuaikan dengan tempat pertunjukan.
Praktikkan pola lantai satu tarian bersama kelompokmu dan tuliskan langkah-langkahnya!
Kamu bisa menambah menggambar pola lantai tersebut.
Baca juga: Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 6 Halaman 37, Buku Tematik: Tumbuhan Sumber Kehidupan
Jawaban:
Tari Saman dilakukan dalam posisi duduk bersimpuh di lantai dan dilakukan secara berkelompok.
Saat melakukan gerakan ini, berat badan penari ditumpukan pada kedua kaki yang terlipat.
Gerak Tari Saman menggunakan gerakan tepuk tangan serta gerakan lain seperti gerak guncang, kirep, lingang, dan surang-saring yang ditarikan dengan harmonis.
Berikut beberapa gerakan yang dilakukan penari saat menarikan Tari Saman:
- Menepuk kedua tangan ke dada dengan tempo yang tinggi.
- Menepuk tangan yang satu pada bagian dada dan satu tangan pada bagian paha dengan tempo sedang.
- Petikan jari menggunakan ibu jari dengan jari tengah yang disebut juga Kertip dengan tempo sedang.
- Gerakan badan dan tangan yang dinamis sering nyanyian lagu yang kemudian akan menambah keindahan Tari Saman.
*) Disclaimer:
- Jawaban di atas hanya digunakan oleh orang tua untuk memandu proses belajar anak.
- Sebelum menengok kunci jawaban, siswa dianjurkan mengerjakan soal tersebut secara mandiri.
(Tribunnews.com/Sri Juliati)