Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kunci Jawaban Tema 9 Kelas 4 Halaman 125 Kurikulum 2013: Bacaan Energi Alternatif

Berikut ini merupakan kunci jawaban Tema 9 kelas 4 SD halaman 125 Subtema 3 Pembelajaran 3 Kurikulum 2013.

Penulis: Ifan RiskyAnugera
Editor: Sri Juliati
zoom-in Kunci Jawaban Tema 9 Kelas 4 Halaman 125 Kurikulum 2013: Bacaan Energi Alternatif
Tangkapan layar Kemdikbud
Kunci jawaban Tema 9 kelas 4 SD halaman 125 Subtema 3 Pembelajaran 3 Kurikulum 2013. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut kunci jawaban Tema 9 kelas 4 SD halaman 125 Subtema 3 Pembelajaran 3 Kurikulum 2013.

Pada soal Tema 9 kelas 4 SD halaman 125, siswa diminta untuk mempelajari energi alternatif.

Sebelum melihat kunci jawaban Tema 9 kelas 4 SD halaman 125, siswa diharapkan dapat terlebih dahulu menjawab soal secara mandiri.

Kunci jawaban ini digunakan sebagai panduan dan pembanding oleh orang tua untuk mengoreksi pekerjaan anak.

Kunci Jawaban Tema 9 Kelas 4 Halaman 125

Buatlah bacaan mengenai penggunaan energi alternatif dengan memilih tema berikut ini.

1. Energi alternatif sinar matahari.

2. Energi alternatif air.

Berita Rekomendasi

3. Energi alternatif angin.

Untuk memudahkan penulisan, kamu dapat mencari informasi melalui buku, artikel, atau koran dan majalah. Tuliskan hasilnya pada kolom berikut dan bacakan di depan teman-teman dan gurumu.

Berikut ini contoh bacaan mengenai penggunaan energi alternatif:

1. Contoh Bacaan Energi alternatif sinar matahari

Pemanfaatan energi matahari sebagai sumber energi alternatif untuk mengatasi krisis energi, khususnya minyak bumi. Di samping jumlahnya yang tidak terbatas, pemanfaatannya juga tidak menimbulkan polusi yang dapat merusak lingkungan. Cahaya atau sinar matahari dapat diubah menjadi listrik dengan menggunakan teknologi sel surya.

Salah satu keunggulan dalam pengolahan listrik tenaga surya adalah sifat ramah lingkungan. Karena proses pengolahan ini tidak menghasilkan polusi yang berisiko mengganggu ekosistem. Itulah sebabnya pengolahan listrik tenaga surya merupaka potensi besar yang harus dikembangkan semaksimal mungkin di tanah air.

Di antara sumber energi, energi matahari adalah yang terpenting karena energi matahari merupakan sumber energi yang benar-benar terbarukan. Energi matahari tersedia setiap hari. Kita tidak akan kehabisan energi matahari, tidak seperti beberapa sumber energi lainnya. Energi matahari akan dapat diakses selama matahari masih bersinar.

2. Contoh Bacaan Energi alternatif air

Energi alternatif air adalah satu sumber terbesar energi terbarukan. Energi ini dapat dimanfaatkan dan diubah menjadi listrik dan pembangkit listrik tenaga air tanpa meninggalkan dampak negatif seperti yang dihasilkan oleh pembangkit listrik yang menggunakan energi fosil. Energi yang dihasilkan pun ramah lingkungan karena tidak meninggalkan limbah.

Berbeda dengan sumber energi terbarukan lainnya air akan terus menghasilkan tenaga dan ketersediaannya terus dihasilkan oleh adanya siklus air. Tidak hanya di sungai, arus dari air laut pun bisa digunakan sebagai sumber energi.

Pembangkit listrik tenaga air (PLTA) dihasilkan dari energi potensial air yang diubah menjadi energi mekanik oleh turbin dan energi tersebut yang selanjutnya diubah untuk menjadi energi listrik oleh generator dengan memanfaatkan ketinggian dan kecepatan air.

Baca juga: Kunci Jawaban Tema 9 Kelas 4 Halaman 116 Kurikulum 2013: Kewajiban terhadap Ketersediaan Air

3. Contoh Bacaan Energi alternatif angin

Energi alternatif angin dihasilkan dari hembusan angin yang diolah dan dikumpulkan menjadi suatu energi yang besar. Biasanya energi ini dihasilkan dengan menggunakan kincir angin. Cara kerja kincir angin ini memang sering kali terlihat gerakan lambat. Meskipun begitu kincir angin ini mampu menghasilkan energi yang sangat besar.

Energi angin tersebut bisa digunakan sebagai energi listrik setelah disambungkan dengan generator. Energi listrik ini bisa digunakan dalam aktivitas sehari-hari manusia. Bahkan energi dengan kekuatan angin ini lebih ramah lingkungan dibandingkan energi alternatif lain, karena sama sekali tidak menimbulkan limbah.

Angin merupakan salah satu energi yang terbarukan atau tidak akan pernah habis seperti minyak bumi. Energi angin merupakan energi yang ramah lingkungan dan tidak menimbulkan dampak negatif.

Penggunaan energi alternatif merupakan satu bentuk usaha yang dapat dilakukan untuk melestarikan lingkungan sekaligus untuk menjaga kelangsungan hidup manusia. Namun, kesadaran untuk melakukan usahausaha pelestarian lingkungan tersebut tidak sepenuhnya disadari dan dilakukan oleh masyarakat. Bahkan ada sebagian masyarakat yang berperilaku tidak bertanggung jawab yang mengakibatkan kerusakan lingkungan.

*) Disclaimer:

Jawaban di atas hanya digunakan untuk memandu proses belajar anak.

Soal ini berupa pertanyaan terbuka yang artinya ada beberapa jawaban tidak terpaku seperti di atas.

(Tribunnews.com/Ifan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas