Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kunci Jawaban MOOC ASN BerAKHLAK Materi 2 Subtema Berorientasi Pelayanan

Contoh soal dan kunci jawaban MOOC ASN BerAKHLAK Materi 2 Subtema Berorientasi Pelayanan bagi PPPK. Bisa untuk latihan di rumah.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Nanda Lusiana Saputri
zoom-in Kunci Jawaban MOOC ASN BerAKHLAK Materi 2 Subtema Berorientasi Pelayanan
Kolase Tribunnews.com/Canva
Contoh soal dan kunci jawaban MOOC ASN BerAKHLAK Materi 2 Subtema Berorientasi Pelayanan bagi PPPK. Bisa untuk latihan di rumah. 

TRIBUNNEWS.COM - Inilah contoh soal dan kunci jawaban MOOC ASN BerAKHLAK Materi 2 Subtema Berorientasi Pelayanan bagi PPPK.

Massive Open Online Course alias MOOC adalah salah satu metode dalam pelatihan dasar (latsar) bagi para calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

MOOC ASN BerAKHLAK dibuat sebagai salah satu persyaratan yang harus ditempuh seorang PPPK sebelum resmi diangkat menjadi ASN.

Tujuannya agar para ASN memahami dan menerapkan jargon Ber-AKHLAK dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya sebagai pelayan publik.

Saat mengikuti MOOC ASN Berakhlak, PPPK juga wajib menjalani tes evaluasi akhir dalam setiap materi, termasuk pada materi 2 subtema Berorientasi Pelayanan.

Berikut contoh soal dan kunci jawaban MOOC ASN Berakhlak Materi 2 Subtema Berorientasi Pelayanan bagi PPPK:

Soal dan Kunci Jawaban MOOC ASN Berakhlak Materi 2

1. Di bawah ini merupakan tuntutan ASN Berorientasi pada Pelayanan, kecuali ...

Berita Rekomendasi

A. Selalu bersikap ramah kepada siapa saja
B. Memahami dan memenuhi kebutuhan masyarakat
C. Dapat diandalkan serta cekatan
D. Memberikan solusi kepada masyarakat apabila diminta

Jawaban: D. Memberikan solusi kepada masyarakat apabila diminta

2. Guidelines agar ASN selalu berorientasi pada pelayanan, kecuali ...

A. Melatih diri untuk disiplin
B. Biasakan tidak menunda-nunda pekerjaan
C. Pergunakan waktu secukupnya
D. Menyelesaikan pekerjaan sesuai dengan skala prioritas

Jawaban: C. Pergunakan waktu secukupnya

Baca juga: Kunci Jawaban MOOC ASN BerAKHLAK Materi 1 Subtema Berakhlak

3. Selalu dapat diandalkan dengan memberikan kinerja terbaik adalah salah satu contoh dari perilaku ...

A. Amanah
B. Berorientasi Pelayanan
C. Adaptif
D. Loyal

Jawaban: B. Berorientasi Pelayanan

4. Bekerja yang tidak memiliki orientasi melayani, kecuali ...

A. Kualitas dan dedikasi yang tinggi
B. Kesulitan memperoleh ekspektasi
C. Bekerja penuh beban
D. Bekerja setengah hati

Jawaban: A. Kualitas dan dedikasi yang tinggi

5. Syarat untuk menjadi ASN yang profesional, kecuali ...

A. Memanfaatkan jabatan yang diemban
B. Mampu bekerja keras
C. Menguasai pekerjaan
D. Integritas

Jawaban: A. Memanfaatkan jabatan yang diemban

Setelah mengerjakan 5 soal di atas, klik tombol "Kirim semua dan selesai".

Lalu akan muncul nilai atau skor pengerjaan kuis tersebut. Nilai kelulusan minimal 60,00 dari 100,00.

Disclaimer:

Jawaban di atas hanya digunakan untuk memandu latihan belajar di rumah.

Urutan soal maupun jawaban bisa saja acak.

(Tribunnews.com/Sri Juliati)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas