Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Pesta Asia 2018

Asian Games 2018

Timnas U-23 Indonesia Vs Palestina: Pembeli Tiket Online Kecewa karena 'Server Down'

zoom-in Timnas U-23 Indonesia Vs Palestina: Pembeli Tiket Online Kecewa karena 'Server Down'
TribunJakarta.com/Nawir Arsyad Akbar
Antrean calon penonton di loket penukaran tiket online, di pintu timur Stadion Patriot Chandrabaga, Kota Bekasi, Rabu (15/8/2018). 

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Nawir Arsyad Akbar

TRIBUNNEWS.COM, BEKASI - Server yang down dari situs jual beli KiosTix, menyebabkan sejumlah pembeli tiket online pertandingan Tim Nasional Indonesia U-23 merasa kecewa.

Kekecewaan mereka datang, karena mereka belum menerima e-voucher dari KiosTix, yang nantinya akan ditukarkan dengan tiket asli di Stadion Patriot Chandrabaga, Kota Bekasi.

"Beli online maksudnya biar lebih gampang, tapi kata petugas servernya lagi down, jadi sampai sekarang belum dapat e-vouchernya," ujar Rudit (23), seorang pembeli tiket online Asian Games, Rabu (15/8/2018).

Rudit menceritakan, hingga sekarang belum menerima e-voucher, namun dirinya menunjukkan bukti pembayaran tiket yang sudah ia beli kepada petugas yang berada di loket penukaran.

"Saya terus tunjukkin ini (bukti pembayaran), baru langsung dikasih sama petugasnya," ujar Rudit.

Rasa kecewa juga diungkapkan oleh suporter lain, yang juga membeli tiket online pertandingan antara Indonesia melawan Palestina malam ini.

Menurutnya, pihak penyelenggara Asian Games 2018 serta pengelola situs KiosTix harus segera memperbaiki hal tersebut, sebelum pembukaan yang dilaksanakan pada 18 Agustus 2018.

"Masa even besar down begini, harusnya yang seperti ini udah diprediksi. Semoga aja cepat diperbaiki, biar tidak makin banyak yang kecewa," ujar Fajar (28), seorang pembeli tiket online pertandingan Indonesia vs Palestina.

Menurut pantauan hingga pukul 15.50 WIB, antrean cukup ramai masih berlangsung di loket penukaran tiket online, yang berada di pintu timur Stadion Patriot Chandrabaga.

Rezki (34), salah satu suporter Timnas Indonesia mengatakan, server saat ini sudah benar dan e-voucher sudah diterimanya, untuk ditukarkan dengan tiket.

"Udah benar ini katanya, e-vouchernya udah saya terima. Ini tinggal antre buat tukar aja," ujar Rezki.

Perlu diketahui, Indonesia Asian Games Organizing Committee (INASGOC) menunjuk KiosTix sebagai mitra dalam penjualan tiket pertandingan, selama Asian Games 2018.

Penjualan tiket melalui situs tersebut, sudah dibuka sejak 30 Juni 2018.

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas