Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Tim badminton putri Indonesia melaju ke babak semifinal setelah mengalahkan Korea Selatan dengan skor 3-1 di Istora, Senayan, Jakarta, Senin (20/8/2018).
Kepastian tersebut didapatkan setelah ganda putri kedua Indonesia yang turun pada partai keempat, Rizki Amelia Pradipta/Della Destiara Haris mampu menaklukkan pasangan Korea, Baek Hana/Kim Hyerin dengan dua gim langsung, 21-19, 21-15.
“Jadi penentu sebenarnya sempat tegang juga tapi kami lebih nikmati pertandingan saja,” kata Rizki seusai laga.
“Ya, benar, perasaan grogi pasti ada apalagi kami penentu juga. Tapi waktu main di lapangan sudah tidak mikir poin. Jadi mainnya lepas,” sambung Della.
Menurut mereka, faktor kemenangan lainnya di laga ini dikarenakan sebelumnya pelatih sudah mengevaluasi cara permainan Korea yang lebih dominan dengan gaya permainan pukulan panjang.
“Tadi pemain Korea memang bukan partnernya, dan kami tahu cara permainan Korea yang dominan mainnya selalu panjang-panjang, tapi itu sudah dikasih tahu sama pelatih bagaimana cara bermain kami untuk mengantisipasinya,” papar Della.
Pada laga ini, Indonesia sebenarnya sudah berada di atas angin lantaran di partai pertama, Gregoria Mariska Tunjung menang melalui rubber game atas unggulan tungga Korea, Jihyun Sung (21-13, 8-21 dan 21-18).
Sementara itu, Greysia Polii/Apriyani Rahayu menorehkan hasil yang sama di partai kedua. Mereka menang straight game atas pasangan pertama Korea, Lee Sohee/Shin Seungchan, 21-18, 21-17.
Namun, kemenangan Indonesia tak berlanjut pada partai ketiga. Fitriani yang turun di tunggal kedua harus menyerah atas Lee Sayeon melalui rubber game, 21-14, 8-21 dan 21-12.
Dengan begitu partai keempat yang diperkuat Rizki Amelia Pradipta/Della Destiara menjadi laga penentu untuk kemenangan Indonesia.
“Tadi Fitiriani sempat kalah, tapi kami tidak merasa terbebani, karena siapa sih yang mau kalah, dia sudah tampil maksimal, Jadi kami yang turun di partai keempat memang sudah siap mental,” ujar Della
Dengan kemenangan ini, Indonesia akan menghadapi Jepang di babak semifinal. Jepang mampu melaju ke semifinal setelah mengalahakna India dengan skor 3-1.
Menghadapi Jepang, Della mengaku akan tampil lebih maksimal lagi, dan berharap Istora Senayan bisa dipenui suporter Indonesia untuk mendukung penampilan tim badminton putri Indonesia.
“Persiapan sama seperti pertandingan sebelumnya. Kemampuan jepang merata jadi nothing to lose, Yang pasti kalau mau menang harus mau capek. Mau menang lawan jepang ngga gampang. Saya rasa Jepang menjadi beban lawan kami karena kami tuan rumah,” ujar Della.
“Suporter tadi sudah luar biasa, tapi saya berharap untuk besok bisa lebih banyak lagi yang dukung kami di sini,” katanya.
Pertadingan semifinal tim badminton putri Indonesia kontra Jepang akan kembali terselenggara di Istora Senayan, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (21/8/2108) pada pukul 12.00 WIB.