twitter.com/FAM_Malaysia
Para pemain timnas U-23 Malaysia saat bertanding melawan Jepang di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jumat (24/8/2018) dalam babak 16 besar Aisan Games 2018
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih timnas U-23 Malaysia, Ong Kim Swee mengakui anak asuhnya tidak fokus jelang laga berakhir yang menyebabkan timnya kalah 0-1 dari Jepang, di Stadion Patriot, Bekasi, pada Jumat (24/8/2018).
Malaysia harus mengubur mimpi melaju ke perempat final Asian Games 2018usai ditekuk Jepang dengan skor 0-1.
Satu-satunya gol Jepang dicetak oleh Ueda Ayase pada menit ke-89 melalui tendangan penalti.
Wasit menghadiahkan penalti kepada Jepang usai Ayase dilanggar pemain bertahan Malaysia, Tan Dominic Jun Jin di kotak terlarang.