Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Pesta Asia 2018

Asian Games 2018

Melaju ke Final Bulutangkis, Jonatan Christie Sempat Dapat Kartu Kuning dari Wasit, Apa Artinya?

zoom-in Melaju ke Final Bulutangkis, Jonatan Christie Sempat Dapat Kartu Kuning dari Wasit, Apa Artinya?
Instagram/Youtube
Jonatan Christie mendapat kartu kuning dari wasit. 

TRIBUNNEWS.COM -- Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie berhasil melaju ke babak final bulutangkis Asian Games 2018.

Jonatan Christie berhasil mengalahkan Kenta Nishimoto dengan skor 21-15, 15-21, dan 21-19.

Di awal gim pertama, Jonatan Christie ketinggalan poin dari Kenta.

Dilansir dari laman Kompas.com, pada interval gim pertama, Jonatan pun tertinggal 6-11.

Setelah jeda interval, permainan Jojo, sapaan Jonatan, membaik. Dia menipiskan ketertinggalan dengan skor 12-13 dan menyamakan kedudukan menjadi 13-13.

Jojo kemudian berhasil menyalip perolehan poin Kenta dengan skor 14-13.

Jojo terus memimpin hingga akhirnya menyelesaikan gim pertama dengan keunggulan 21-15.

Pada gim kedua, Jojo pun sempat tertinggal dengan poin 15-21.

Pun dengan gim ketiga, Jojo dan Kenta bertanding dengan sengit.

Baca selengkapnya disini ====>>>

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas