Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Pesta Asia 2018

Asian Games 2018

Tambah 2 Perunggu, Indonesia Juara Umum Di Cabor Paralayang Asian Games 2018

zoom-in Tambah 2 Perunggu, Indonesia Juara Umum Di Cabor Paralayang Asian Games 2018
TRIBUNNEWS.COM/BOGORMohamad Afkar Sarvika
Timnas Paralayang Beregu Putri Indonesia saat pengalungan medali untuk nomor lintas alam di Kawasan Puncak, Kabupaten Bogor, Rabu (29/8/2018). 

Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Mohamad Afkar Sarvika

TRIBUNNEWSBOGOR.COM, CISARUA - Timnas Paralayang Indonesia kembali menyumbang medali bagi Indonesia dalam ajang Asian Games 2018.

Kini, Timnas Paralayang Indonesia berhasil merebut medali perunggu di nomor lintas alam beregu putra dan putri.

Adapun atlet yang terjun dalam nomor lintas alam beregu putri yakni, Ike Ayu Wulandari, Rika Wijayanti, dan Lis Andriana.

Sedangkan untuk nomor lintas alam beregu putra antara lain Roni Pratama, Joni Efendi, Jafro Megawanto, Aris Apriansyah, dan Hening Paradigma.

Pertandingan untuk nomor lintas alam sendiri sudah dilaksanakan sejak Sabtu (25/8/2018) kemarin. Puluhan atlet dari 12 negara yang mengikuti nomor lintas alam ini harus menjalani lima ronde.

Untuk nomor lintas alam beregu putri, Indonesia yang mendapat nilai 2539 kalah dari pesaingnya, Korea dan Jepang.

Korea menempati posisi pertama dengan nilai 4924 sedangkan Jepang 4851.

Sementara untuk nomor lintas alam beregu putra Indonesia mampu mengumpulkan nilai sebanyak 10.873, berada di bawah Nepal dan Jepang.

Jepang berhasil merebut medali emas dengan nilai 11.391 sedangkan Nepal 11.364.

Kepala Pelatih Timnas Paralayang Indonesia, Gendon Subandono pun mengapresiasi para atlet yang mampu merebut medali dalam kategori lintas alam.

Menurutnya dalam kategori lintas alam, ada beberapa negara yang memang memiliki atlet dengan kualitas baik.

Beberapa negara tersebut diantaranya Korea, Jepang, Nepal, dan lain sebagainya.

"Musuh sangat punya kualitas, target kita minimal satu emas, tapi para atlet bisa berjuang hingga berhasil merebut perunggu di nomor lintas alam," ujarnya kepada TribunnewsBogor.com.

Dengan tambahan dua medali perunggu di nomor lintas alam beregu putra dan putri, Timnas Paralayang Indonesia pun sukses menyabet gelar juara umum dalam kejuaraan paralayang Asian Games 2018.

Sebelumnya, Timnas Paralayang Indonesia sumbang empat medali dari nomor ketepatan mendarat (KTM) perorangan dan beregu putra maupun putri dalam ajang Asian Games 2018.

Untuk nomor KTM perorangan dan beregu putra Indonesia berhasil mendapatkan medali emas sedangkan KTM perorangan putri perunggu, dan KTM beregu putri perak.

"Kita terbanyak, jadi tetap menjadi juara umum untuk cabang olahraga (Cabor) paralayang," terangnya.

Gendon pun berharap, hasil yang diraih Timnas Paralayang Indonesia dalam ajang Asian Games 2018 ini dapat memacu para pilot Indonesia untuk semakin berjaya di dua nomor yakni ketepatan mendarat dan lintas alam.

"Kita punya pilot muda yang berkualitas di nomor KTM dan lintas alam, tinggal bagaimana dukungan dari pemerintah untuk membantu dari sisi prestasi," tandasnya.

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas