Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Pesta Asia 2018

Asian Games 2018

Jepang Perkecil Ketinggalan Gol Atas Korea Selatan, Skor 1-2

TRIBUNNNEWS.COM - Timnas Jepang U-23 memperkecil ketinggalan gol dari Korea Selatan di babak perpanjangan waktu final Asian Games 2018 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Sabtu (1/9/2018).

Gol balasan itu dicetak oleh penyerang Ayase Ueda menit ke-115.

Hasil ini membuat kedudukan sementara 1-2 untuk keunggulan Korsel.

Sebelumnya, Korea Selatan secara spontan mencetak dua gol.

Adalah Lee Seung-Woo yang mencetak gol pemecah kebuntuan menit ke-93.

Dilanjutkan gol tambahan dari Hwang Hee-Chan pada menit ke-101.

Korea Selatan bermain imbang dengan timnas U-23 Jepang dengan skor 0-0 selama 90 menit laga.

Pada menit awal, timnas U-23 Korea Selatan (Korsel) langsung bermain agresif.

Namun, timnas U-23 Jepangmendapatkan peluang saat laga baru jalan empat menit melalui Ayase Ueda, sayang sepakannya meleset dari sasaran.

Menit kesembilan Korsel mendapat peluang, Son Heung-min mengkreasikan umpan, tetapi Lee Jin-hyun yang menerima umpan gagal menembakkan bola tepat sasaran.

Menit kesembilan Korsel mendapat peluang, Son Heung-min mengkreasikan umpan, tetapi Lee Jin-hyun yang menerima umpan gagal menembakkan bola tepat sasaran.

Memasuki menit ke-15, Son Heung-min Cs terus menekan Jepang.

Memasuki menit ke-23, Hwang Ui-jo melakukan tembakan, tetapi kiper Jepang, Ryuosuke Kojima dapat melakukan penyelamatan apik.

Begitupun babak kedua, Korea mengambil habis penguasaan bola hingga Jepang tidak banyak melakukan serangan.

Pertandingan harus berlanjut ke perpanjangan waktu untuk menentukan medali emas dan perak cabang olahraga sepakbola putra.

Sebelumnya, Uni Emirat Arab merebut medali perunggu usai menaklukkan Vietnam lewat drama adu penalti.

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas