Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Salam Perpisahan Van Bronckhorst

Pertandingan final Piala Dunia 2010 bakal menjadi laga final pula dalam karier Giovanni van Bronckhorst

Editor: Prawira
zoom-in Salam Perpisahan Van Bronckhorst
IST
Van Bronckhorst (tengah) bersama pemain timnas Belanda lain merayakan gol pertama atas Uruguay dalam laga semifinal Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan. 
TRIBUNNEWS.COM, JOHANNESBURG - Pertandingan final Piala Dunia 2010 bakal menjadi laga final pula dalam karier Giovanni van Bronckhorst. Kapten Belanda itu memang sudah berikrar akan mundur dari timnas usai Piala Dunia 2010.

"Ini adalah momen yang tepat untuk memutuskan mundur. Aku ingin memiliki waktu luang lebih banyak di masa depan," ujar Van Bronckhorst di situs resmi FIFA.

Pemain berusia 35 tahun itu sejauh ini sudah 105 kali turun berkostum De Oranje. Itu menjadikannya pemain tersering yang membela Belanda, di bawah Edwin van der Sar dan Frank de Boer.

"Aku sangat bangga bisa bermain lebih dari 100 kali dalam 14 tahun karierku. Kendati sudah sering, aku selalu merasakan perasaan luar biasa ketika masuk lapangan dengan membawa nama negara," ungkap pemain yang sudah mencetak 6 gol selama membela timnas itu.

Karena itu, Van Bronckhorst berharap menutup kariernya dengan tinta emas. Menjadi juara dunia!

"Tak ada yang lebih baik dalam mengucapkan salam perpisahan selain dengan menggenggam piala di tangan," harapnya. "Menjadikan bagian dari keberhasilan tim menjadi juara dunia akan sangat spesial. Kami punya kesempatan untuk menciptakan sejarah."

Kendati optimistis, Van Bronckhorst tidak takabur. Dia menilai Spanyol adalah tim kuat. Karenanya, dia meminta rekan-rekannya untuk mengawali pertandingan dengan kepercayaan diri tinggi demi gelar dan warga Belanda.

Berita Rekomendasi
Sumber: Duniasoccer.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas