TRIBUNNEWS.COM, MOSKOW - Timnas Kolombia berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 setelah Yerry Mina berhasil menanduk kulit bundar hasil sepakpojok Juan Cuadrado di menit ke-90+3 dalam babak 16 Besar Piala Dunia 2018 yang digelar di Otkrytiye Arena, Selasa (3/7/2018) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.
Kesebelasan Inggris sebelumnya unggul terlebih dahulu setelah Harry Kane mampu melaksanakan tendangan penalti dengan sempurna di menit ke-57.
Penalti diberikan wasit Mark Geiger (Amerika Serikat) setelah melihat salah seorang pemain belakang Kolombia, Carlos Sánchez melakukan pelanggaran terhadap Harry Kane.
Pertandingan dilanjutkan ke babak perpanjangan waktu 2 x 15 menit.