Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Pesta Bola

Piala Dunia 2018

Jadwal Semifinal Piala Dunia 2018: Pertama Kali Inggris Jumpa Kroasia, Ada Ulangan Piala Dunia 1986

zoom-in Jadwal Semifinal Piala Dunia 2018: Pertama Kali Inggris Jumpa Kroasia, Ada Ulangan Piala Dunia 1986
FRANCK FIFE / AFP
Paul Pogba (kiri) berebut bola dengan Cristian Rodriguez dalam partai babak 8 besar Piala Dunia 2018 Uruguay vs Prancis di Nizhny Novgorod, 6 Juli 2018. 

TRIBUNNEWS.COM - Piala Dunia 2018 memasuki semifinal. Persaingan pun semakin ketat.

Tirai babak empat besar mulai dibuka pada Selasa (10/7/2018).

Timnas Perancis dan Timnas Belgia akan lebih dulu saling sikut memperebutkan tiket ke final.

Partai yang kick-off pada pukul 01.00 WIB itu akan berlangsung di Saint- Petersburg Stadium.

Kali terakhir kedua tim bersua di Piala Dunia adalah pada 1986 dalam partai perebutan tempat ketiga.

Duel tersebut berujung kemenangan 4-2 untuk Timnas Perancis.

Sehari setelah pertandingan Timnas Perancis melawan Timnas Belgia, giliran Timnas Inggris yang turun menghadapi Timnas Kroasia.

Luzhniki Stadium bakal menjadi arena pertarungan kedua tim.

Pertemuan ini menjadi yang pertama bagi Inggris dan Kroasia di putaran final Piala Dunia.

Adapun pertandingan perebutan tempat ketiga berlangsung pada 14 Juli, sedangkan final pada keesokan harinya.

Berikut ini jadwal semifinal besar Piala Dunia 2018:

Selasa 10 Juli

Timnas Perancis Vs Timnas Belgia (01.00)

Rabu 11 Juli

Timnas Inggris Vs Timnas Kroasia (01.00)

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas