Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Selebrasi Lokal 2022

Piala Dunia 2022: Paul Merson Sebut 3 Nama yang Layak Dipanggil Inggris, Ada Pemain MU & Newscatsle

Paul Merson ingin Gareth Southgate memanggil Marcus Rashford, Callum wilson dan Ivan Toney untuk memperkuat Inggris di Piala Dunia 2022.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Piala Dunia 2022: Paul Merson Sebut 3 Nama yang Layak Dipanggil Inggris, Ada Pemain MU & Newscatsle
ADRIAN DENNIS / AFP
Penjaga gawang Chelsea, Kepa Arrizabalaga (kiri) keluar dari gawangnya untuk merebut bola dari striker Manchester Unted Marcus Rashford. Paul Merson ingin Gareth Southgate memanggil Marcus Rashford, Callum wilson dan Ivan Toney untuk memperkuat Inggris di Piala Dunia 2022. 

TRIBUNNEWS,COM - Paul Merson menyebut tiga nama yang layak memperkuat Timnas Inggris di Piala Dunia 2022.

Mantan gelandang Timnas Inggris era 1990an itu ingin Gareth Southgate memanggil Marcus Rashford, Callum wilson dan Ivan Toney.

Marcus Rashford sendiri saat ini bermain untuk Manchester United, kemudian Callum Wilson menjadi andalan Newcastle United sedangkan Ivan Toney membela Brentford FC.

Striker Manchester United Inggris Marcus Rashford (kiri) menembak melewati kiper Liverpool asal Brasil Alisson Becker (kanan) untuk mencetak gol kedua mereka selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Liverpool di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 22 Agustus. 2022.
Striker Manchester United Inggris Marcus Rashford (kiri) menembak melewati kiper Liverpool asal Brasil Alisson Becker (kanan) untuk mencetak gol kedua mereka selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Liverpool di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 22 Agustus. 2022. (Paul ELLIS / AFP)

Baca juga: Piala Dunia 2022: Alami Cedera Hamstring, Ben Chilwell Terancam Tak Masuk Skuad Timnas Inggris

Merson menyatakan dalam kolom terbarunya di Sky Sports, Rashford merupakan salah satu kandidat terkuat yang harus dibawa Southgate ke Qatar.

Rashford dinilai mempunyai banyak kualitas dalam hal akselerasi sebagai winger maupun di posisi sembilan sebagai striker.

Penampilan bomber andalan MU itu terbilang mencuri perhatian setelah masuknya Erik Ten Hag sebagai pelatih di Theatre of Dreams.

Menurut statistik Transfermarkt, Kamis (3/11/2022), Rashford telah memberikan kontribusi sebanyak 7 gol dan 3 asisst dari 15 kali penampilan.

Berita Rekomendasi

“Saya pikir Rashford harus pergi ke Piala Dunia, dia benar-benar bisa bermain," buka Paul Merson.

"Dia bisa bermain di beberapa posisi, melebar, melalui tengah, dan masih mampu membuat perbedaan lainnya."

"Inggris tidak punya banyak pemain yang bisa bermain melebar dan Rashford telah ada untuk sementara waktu."

"Dia punya pengalaman meskipun masih muda. Saya tahu dia dikeluarkan dari skuad terakhir, tapi saya akan terkejut jika dia tidak berada di pesawat ke Qatar," terangnya.

Kemudian, Merson menyebut Callum Wilson dan Ivan Toney yang bisa berkolaborasi di lini depan.

Wilson tidak bermain untuk Three Lions selama lebih dari tiga tahun dengan pertandingan terakhirnya selama 14 menit saat Inggris menang 6-0 atas Bulgaria pada pertandingan kualifikasi Kejuaraan Eropa.

Kini Wilson telah mengumpulkan 6 gol dan membawa Newcastle United ke 4 besar klasemen Liga Inggris.

“Apa yang dimiliki Rashford bisa dibandingkan dengan pemain lain Callum Wilson dan Ivan Toney," ucap Merson.

"Mereka dapat keluar sebagai penyerang tengah dengankeserbagunaannya. Wilson dan Toney berada tepat di tengah, sementara Rashford dapat melakukan pekerjaan di kiri atau kanan jika diperlukan dalam serangan tiga orang."

"Itu sebabnya saya pikir Rashford harus mendapatkan tempat, dia bisa melakukan pekerjaan yang tidak bisa dilakukan orang lain."

“Saya suka Wilson dan Toney, saya akan terkejut jika Wilson tidak pergi ke Piala Dunia," akuinya.

"Saya sudah mengatakannya sejak hari pertama, Wilson memiliki pergerakan fenomenal."

"Jika Inggris dalam masalah dan membutuhkan gol, Gareth Southgate perlu melihat bangku cadangannya."

"Wilson pernah membuat gol penting di kotak enam yard, ada seni untuk itu, seni pemain depan Inggris lainnya kecuali Kane," tandas Merson.

Berada di peringkat kelima dunia, Three Lions tergabung di Grup B bersama Amerika Serikat, Wales, dan Iran.

Piala Dunia 2022 dijadwalkan mulai pada 20 November, dengan final pada 18 Desember.

(Tribunnews.com/Ipunk)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klasemen
Group A
Tim
P
1
Belanda
7
2
Senegal
6
3
Ecuador
4
4
Qatar
0
Group B
Tim
P
1
Inggris
7
2
Amerika serikat
5
3
Iran
3
4
Wales
1
Group C
Tim
P
1
Argentina
6
2
Poland
4
3
Mexico
4
4
Saudi Arabia
3
Group D
Tim
P
1
Prancis
6
2
Australia
6
3
Tunisia
4
4
Denmark
1
Group E
Tim
P
1
Jepang
6
2
Spanyol
4
3
Jerman
4
4
Costa Rica
3
Group F
Tim
P
1
Morocco
7
2
Croatia
5
3
Belgia
4
4
Canada
0
Group G
Tim
P
1
Brazil
6
2
Swiss
6
3
Cameroon
4
4
Serbia
1
Group H
Tim
P
1
Portugal
6
2
Korea Selatan
4
3
Uruguay
4
4
Ghana
3
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas