Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Said Aqil: Acara Multaqo Ulama untuk Mengingatkan Umat Kembali Bersatu Usai Pilpres

Said Aqil Siradj menjelaskan tujuan digelarnya acara Multaqo Ulama, Habaib dan Cendekiawan Muslim.

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Said Aqil: Acara Multaqo Ulama untuk Mengingatkan Umat Kembali Bersatu Usai Pilpres
Tribunnews.com/ Fitri Wulandari
Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Said Aqil Siradj saat ditemui dalam acara bertajuk Multaqo Ulama, Habaib dan Cendekiawan Muslim yang digelar di Hotel Kartika Chandra, Jakarta Selatan, Jumat (3/5/2019) malam. 

Sambutan akan disampaikan Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Said Aqil Siraj dan Habib Lutfi bin Yahya.

Kemudian Imam Besar Masjid Istiqlal Jakarta, Nasarudin Umar akan membawakan materi bertema “kewajiban taat kepada ulil amri”.

Multaqo atau pertemuan ulama, habaib, dan cendekiawan muslim di Hotel Kartika Chandra, Semanggi, Jakarta Pusat, Jumat (3/4/2019) malam.
Multaqo atau pertemuan ulama, habaib, dan cendekiawan muslim di Hotel Kartika Chandra, Semanggi, Jakarta Pusat, Jumat (3/4/2019) malam. (Istimewa)

Dilanjutkan dengan pemaparan cendekiawan muslim KH Masdar Mas’udi dengan membawakan materi bertema “perlunya menjalin ukhuwah islamiyah” dan Habib Salim Jindan yang membawakan materi bertema “hukum makar dalam Islam”.

Baca: Mahfud MD Angkat Bicara soal Ijtima Ulama 3 dan Titik Temu dari Kubu yang Bersaing di Pilpres 2019

Sesi materi akan diakhiri Guru Besar Hukum Islam UIN Syarif Hidayatullah, Masykuri Abdillah yang membawakan tema “perlunya menjaga stabilitas dalam Islam”.

Kemudian KH Manarul Hidayah akan menyampaikan rekomendasi dan kesepakatan atas hasil Multaqo Ulama.

Serta ulama asal Jawa Tengah KH Maimoen Zubair akan menyampaikan tausiyah dan doa bersama untuk kemaslahatan bangsa.

Acara akan ditutup dengan sesi konferensi pers pukul 23.00.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas