Geser ke atas / tap '✖' untuk membaca artikel
Aplikasi Tribun
Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun
LIVE ●
tag populer

13 Anak Hilang di TM Ragunan

Hari ini sedikitnya sudah ada 13 orang anak hilang sampai dengan pukul 14.30 WIB di Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan. Lengahnya

Editor: Johnson Simanjuntak

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hari ini  sedikitnya sudah ada 13 orang anak hilang sampai dengan pukul 14.30 WIB di Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan. Lengahnya pengawasan orang tua menjadi salah satu penyebab hilangnya anak tersebut.

"Hari ini ada sekitar 13 anak hilang di TM Ragunan," kata Naman, Staf Humas TM Ragunan kepada Tribun di kantornya, Kamis (23/8/2012).

Namun setelah diberitahukan oleh petugas pusat informasi melalui pengeras suara, anak-anak tersebut dapat dipertemukan kembali ke orang tuanya masing-masing.

Jumlah anak hilang tersebut kemungkinan masih akan terus bertambah jika orang tua tidak cermat mengawasi anaknya. "Kalau orang tua tidak diawasi dengan cermat, anak-anak bisa terpisah dari orang tua," kata Narman.

Sebagai catatan, kemarin TM Ragunan menerima laporan 41 kasus anak yang terpisah dari orang tuanya. Ke-41 anak tersebut dapat kembali kepada orang tuanya masing-masing setelah diumumkan oleh petugas pusat informasi.

Untuk itu Naman berpesan, agar orang tua yang berlibur ke TM Ragunan agar senantiasa mengawasi anak-anaknya lebih ekstra. "Orang tua sebaiknya memberikan pengawasan yang lebih kepada anak-anaknya saat berada di TM Ragunan," harap Naman.

Baca Juga:

Rekomendasi Untuk Anda
Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Atas