Resep Bumbu Sate Kambing Pakai Bumbu Kecap atau Kacang, Siapkan Bahan, Ini Cara Membuatnya
Berikut resep bumbu sate kambing untuk menu Idul Adha 2021 dengan bumbu kecap atau kacang disertai cara membuatnya.
Penulis: Sri Juliati
Editor: Whiesa Daniswara
TRIBUNNEWS.COM - Berikut resep bumbu sate kambing untuk menu Idul Adha 2021 dengan bumbu kecap atau kacang disertai cara membuatnya.
Hari Raya Idul Adha identik dengan daging hewan kurban, baik daging kambing maupun daging sapi yang dibagikan.
Oleh karenanya, saat Idul Adha datang, kurang lengkap rasanya bila tak menyantap sate kambing yang didapat dari hasil kurban.
Agar sajian sate semakin sedap, maka daging kambing harus dimarinasi dengan sejumlah bumbu terlebih dahulu sebelum dibakar.
Baca juga: Resep Sate Kambing Kecap Pedas, Disertai Bumbu dan Cara Membuatnya
Baca juga: Resep Bumbu Sate Kambing Bakar, Disertai Tips Agar Daging Tidak Alot
Dikutip dari channel YouTube Rudy dan Sahabat TV, inilah bumbu untuk memarinasi daging kambing ala Chef Rudy Choirudin:
Bahan Bumbu Marinasi:
- 4 siung bawang putih, haluskan
- 1 sdt ketumbar bubuk
- 1 sdt merica bubuk
- 5 sdm kecap manis
- 1⁄4 sdt garam
- 1 sdm minyak kelapa
- 1 sdm air
Cara Membuat Bumbu Marinasi:
- Campurkan ke dalam wadah yaitu kecap, bawang putih halus, ketumbar bubuk, merica bubuk, garam, dan 1 sdm minyak kelapa, aduk hingga rata
- Masukkan 1 sdm air, aduk rata
- Setelah tercampur, gulingkan sate ke dalam bumbu kemudian bakar
- Lumuri sate dengan bumbu sambil dibolak-balik, ulangi hingga matang dan tercium aroma khas sate
Selain bumbu marinasi di atas, Anda juga bisa membuat bumbu sate yang lain yaitu bumbu bawang merah.
Berikut resep dan cara memasak bumbu bawang merah yang dirangkum dari SajianSedap.grid.id:
Bahan Bumbu Sate:
- 1 sendok makan ketumbar bubuk
- 3 buah cabai merah keriting
- 3 buah cabai merah rawit
1/2 sendok teh garam
Cara memasak Bumbu Sate:
- Haluskan semua bahan bumbu sebelum dicampur dengan daging kambing.
Resep Bumbu Sambal Kacang dan Sambal Kecap
Setelah sate matang, Anda dapat menyajikan menu khas Idul Adha tersebut dengan beberapa temannya.
Misalnya dengan bumbu sambal kacang atau sambal kecap.
Inilah resep dan cara memasak bumbu sambal kacang dan bumbu sambal kecap yang dirangkum dari Kompas.com dan channel YouTube Rudy dan Sahabat TV:
1. Bumbu Sambal Kacang
Bahan:
- 100 gram kacang tanah
- 3 butir kemiri
- Cabai rawit yang sudah direbus secukupnya
- 1/2 sdt terasi
- Gula merah secukupnya
- Garam secukupnya
- 5 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
Cara Membuat Bumbu Sambal Kacang:
- Sangrai kacang tanah lalu tumbuk hingga halus.
- Haluskan pula cabai, terasi, bawang, kemiri, gula, dan garam.
- Tumis dengan minyak kelapa sampai wangi.
- Tuangi sedikit air, masukkan kacang yang sudah dihaluskan.
- Aduk hingga kental lalu angkat.
- Sajikan bersama sate yang sudah dibakar
2. Bumbu Sambal Kecap
- 100 ml kecap manis
- 100 g kol, rajang halus
- 10 buah bawang merah, rajang
- 10 buah cabai rawit merah, rajang
- 1 buah romat, potong dadu
- 1 sdt merica bubuk untuk taburan
- 2 sdm bawang goreng
Cara Membuat Bumbu Sambal Kecap:
- Tuang 50 ml kecap manis di piring hidang beserta racikan kol, bawang merah, cabe rawit dan tomat.
- Letakkan sate dan berikan taburan merica bubuk dan sisa kecap manis di atasnya
- Sajikan selagi panas
(Tribunnews.com/Sri Juliati)
Berita lain terkait Idul Adha 2021