Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pusat Perbelanjaan Beringharjo dan Malioboro Tutup

Hari ini pusat perbelanjaan Pasar Beringharjo, di Jalan Malioboro, Yogyakarta ditutup. Sama sekali tidak ada transaksi jual beli di sana

Penulis: Willem Jonata
Editor: Tjatur Wisanggeni
zoom-in Pusat Perbelanjaan Beringharjo dan Malioboro Tutup
Foto Tribun Jogja/Bakti Buwono
Humas Tri Dharma, Paul Zulkarnaen, Minggu (12/12) sore, sedang menyosialisasikan kepada para pedagang Jalan Malioboro untuk meliburkan diri dan mengikuti Sidang Rakyat Rancangan Undang-undang Keistimewaan (RUUK) Jogjakarta, Senin (13/12). 
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata

TRIBUNNEWS.COM, YOGYAKARTA --  Hari ini pusat perbelanjaan Pasar Beringharjo, di Jalan Malioboro, Yogyakarta ditutup. Sama sekali tidak ada transaksi jual beli di sana. Sejumlah aparat kepolisian pariwisata tampak berjaga-jaga di sekitar pasar.

Biasanya, setiap hari, sekitar pukul 08.30 WIB kios-kios di Pasar Beringharjo sudah buka. Namun, seluruh pedagang dan pemilik kios di pasar itu menghentikan kegiatannya selama satu hari sebagai bentuk dukungan mereka terhadap keistimewaan Yogyakarta.

Wanti, 28, warga Jogokaryan, Mantrijeron sekaligus pedagang di Pasar Bringharjo mengatakan bahwa ia menutup kios majikannya untuk menghormati dan menghargai dukungan keistimewaan Yogyakarta. Seharian ini kita tutup

"Kemarin sudah diumumkan," katanya, Senin, (13/12/2010), pagi.

Sebagian pedagang dan petugas keamanan pasar Beringharjo yang menutup kiosnya juga tengah mempersiapkan spanduk untuk aksi di Alun-alun Utara dan kantor DPRD DIY.

Sejumlah calon pembeli pun kecewa karena tidak bisa berbelanja. Mereka terpaksa kembali lagi atau mencari toko di tempat lain untuk mencari barang sesuai kebutuhannya.

"Saya mau beli gorden. Tapi tutup. Ya balik lagi. Paling cari toko lain," kata Nuning, 42, warga Ngemplak, Sleman, Yogyakarta. (*)

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas