Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Aziz Temui Penggemar Fanatik Sang Ayah di Pinrang

Calon Wakil Gubernur Sulawesi Selatan nomor urut satu, Abdul Aziz Qahhar Mudzakkar kembali menemui ratusan simpatisannya di sejumlah wilayah

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Aziz Temui Penggemar Fanatik Sang Ayah di Pinrang
Tribun Timur/Ilham
Calon Wakil Gubernur Sulsel nomor urut satu Abdul Aziz Qahhar Mudzakkar meluangkan waktu ziarahi makam sahabat ayahandanya Kahar Mudzakkar, Hasan Lakallu di Pinceng Pute, Kecamatan Ajangale, Bone (25/12/2012). 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Ilham

TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Calon Wakil Gubernur Sulawesi Selatan nomor urut satu, Abdul Aziz Qahhar Mudzakkar kembali menemui ratusan simpatisannya di sejumlah wilayah Kabupaten Pinrang, Sabtu (29/12/2012) siang.

Aziz yang juga pasangan Ilham Arief Sirajuddin ini bertemu dengan ratusan warga di kampung calon wakil gubernur nomor urut tiga Nawir Pasinringi ini seperti di Lemba, Jampue, dan daerah Pinrang lainnya.

"Di kampung Pak Nawir ini, sangat banyak warga yang sangat merindukan kedatangan Pak Aziz.

Fanatisme mereka sangat tinggi karena kharisma yang ditinggalkan oleh bapak beliau (Kahar Mudzakkar)," kata Sekretaris pribadi Aziz, Irfan Yahya kepada Tribun Timur (Tribunnews Network), Sabtu (29/12/2012).

Menurut Irfan, Kahar Muzakkar, meninggalkan kesan yang sangat kuat bagi sebagian besar warga Pinrang.

"Banyak sahabat-sahabat Pak Qahar yang masih hidup hingga sekarang," kata Ketua Partai Demokrat Kabupaten Pinrang, Andi Iwan saat mendampingi Aziz.

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas