Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

JK dan Andi Ghalib Bicara Massure To Bone

KKMB Sulsel dijadwalkan menggelar pengukuhan di Gedung Balai Prajurit Jenderal M Yusuf, Makassa

Editor: Budi Prasetyo
zoom-in JK dan Andi Ghalib Bicara Massure To Bone
KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO
Mantan Wakil Presiden RI, Jusuf Kalla mendengarkan pertanyaan Tim Pengawas Kasus Bank Century di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat RI, Jakarta, Rabu (19/9/2012). Jusuf Kalla dipanggil Timwas Century terkait pernyataan Antasari Azhar kepada salah satu media televisi mengenai Bank Century. Pemberitaan itu Antasari mengaku bahwa Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pernah memimpin rapat membahas dana talangan atau bailout Century pada Oktober 2008. KOMPAS IMAGES/KRISTIANTO PURNOMO 

Laporan Wartawan Tribun Timur/ Ilham

TRIBUNNEWS.COM MAKASSAR,-Badan Pengurus Wilayah (BPW) Kerukunan Keluarga Masyarakat Bone (KKMB) Sulsel dijadwalkan menggelar pengukuhan di Gedung Balai Prajurit Jenderal M Yusuf, Makassar, Pukul 19.30 Wita, Kamis (4/4/2013).

Ketua Panitia Pelaksana Pengukuhan KKMB Syahriwijaya, mengatakan, ribuan anggota KKMB akan hadir dalam pengukuhan sekaligus pelantikan pengurus baru KKMB tersebut.

Pelantikan dipimpin Ketua Umum BPW KKMB Sulsel Andi Muallim yang juga Sekertaris Pemerintah Provinsi Sulsel dan Ketua BPP KKMB Pusat Letnan Jenderal (purn) Andi Muhammad Ghalib.

Mantan Wakil Presiden RI HM Jusuf Kalla (JK) dijadwalkan hadir memberi pidato massure' to Bone (pidato ala Bugis Bone)," Insya Allah, acara ini akan dimeriahkan pertunjukan kolaborasi sastra, musik, dan teater bertema mattulu tellue ala to Bone," kata Syahriwijaya kepada Tribun, Rabu (3/4).

Tak ketinggalan, seremonial keluarga Bone ini akan dipandu aktor lawak Petta Puang Show hingga acara ditutup. Ada juga Paduan Suara Bugis Mappadendang dan Ana' Ma'bura Mali.

"Mudah-mudahan, rangkaian acara bisa memberi khasanah dan menghibur hadirin nantinya. Bahwa, anak ugi (bugis) itu berbudaya dan beradat, mappangadereng. Kami dengan hormat mengundang masyarakat yang berkenaan, ini acara ta semua," Syahriwijaya menambahkan.

Berita Rekomendasi

Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo dan Wali Kota Makassar Ilham Arief Sirajuddin juga diundang dan dijadwalkan hadir dalam acara tersebut.

Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas