Khofifah Umumkan Cagub 14 Mei
Bakal Calon Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengaku, akan mengumumkan bakal calon wakil gubenurnya, 14 Mei 2013.
Editor: Budi Prasetyo
TRIBUNNEWS.COM , SURABAYA - Bakal Calon Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengaku, akan mengumumkan bakal calon wakil gubenurnya, 14 Mei 2013.
"Rencananya, 14 Mei akan diumumkan. Penentuan wakil masih harus difinalisasi dengan pengusung utama, yaitu PKB. Senin (6/5/2013), kami bertemu seluruh parpol pendukung," ujarnya kepada wartawan setelah bedah buku berjudul Melawan Pembajakan Demokrasi di Surabaya, Selasa (7/5/2013).
Meski beberapa nama yang mencuat sudah dilontarkan, namun Ketua Umum Pengurus Pusat Muslimat Nahdlatul Ulama tersebut belum bersedia menyampaikannya.
Beberapa nama yang sudah beredar di antaranya, mantan Bupati Probolinggo Hasan Aminudin, Ketua DPW PKB Jatim Abdul Halim Iskandar, dan mantan Kapolda Jatim Irjen (Purn) Herman Surjadi Sumawiredja.
Beberapa orang dekat Khofifah mengatakan, Khofifah dan Herman saat ini sedang melakukan proses penjajakan. Kendati demikian, semua keputusan ada di mantan Ketua Umum PBNU KH Hasyim Muzadi dan Pengasuh Pondok Pesantren Tebu Ireng KH Salahudin Wahid.
Khofifah juga mengungapkan, 3 April 2013, telah dilakukan survei terhadap enam nama yang kemungkinan akan digandengkan dengannya. Hanya saja, mantan Menteri Pemberdayaan Perempuan tersebut belum bersedia mengumumkan nama-namanya.
"Sekarang saya sedang konsentrasi untuk menyatukan seluruh kekuatan demokrasi di Jatim. Tujuannya untuk membawa sebuah gerakan menguatkan yang benar, bukan membenarkan yang kuat. Tunggu saja dari tim senior untuk posisi wakilnya," katanya.