Geser ke atas / tap '✖' untuk membaca artikel
Aplikasi Tribun
Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun
LIVE ●
tag populer

Ribuan Warga Medan Tonton Pemadaman Api di Lapas

Ribuan warga Medan tumpah ruah menyaksikan proses pemadaman api, akibat kerusuhan di Lapas Tanjung Gusta, Kamis (11/7/2013) malam.

Laporan Wartawan Tribun Medan, Feriansyah Nasution

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Ribuan warga Medan tumpah ruah menyaksikan proses pemadaman api, akibat kerusuhan di Lapas Tanjung Gusta, Kamis (11/7/2013) malam.

Kawasan menuju Jalan Lembaga Pemasyarakatan, Medan Helvetiah, juga padat merayap. Ratusan kendaraan roda empat dan roda dua, coba mendekati kawasan Lapas.

Namun, petugas kepolisian sudah bersiaga menghalau kendaraan masuk, karena sedang berlangsung pemadaman api, dan petugas mencoba masuk ke dalam lapas.

Pantauan Tribun Medan (Tribun Network) dari luar gedung lapas, sesekali masih terdengar suara ledakan. Api juga masih berkobar di dalam gedung bersegi empat. Hingga berita ini dikirim, api masih terlihat membara di dalam lapas. (*)

Rekomendasi Untuk Anda
Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Atas