DIA Paling Cepat Datang di KPU
Tepat pukul 08.45 Wita calon yang pertama muncul di gedung PKK adalah Muh Ramdhan Pomanto - Syamsu Rizal MI dengan akronim DIA.
Editor: Budi Prasetyo
TRIBUNNEWS.COM MAKASSAR,- Tepat tanggal 25 Juli 2013 adalah tahapan pencabutan nomor urut Calon Walikota dan Wakil Walikota Makassar periode 2013 - 2018.
Bertempat di Gedung PKK Makassar di daerah Panakkukang, Toddopuli, para calon akan mengetahui nomor urut mereka, dan lazimnya para kompetitor di berbagai Pilkada Indonesia, nomor urut adalah salah satu media kampanye yang utama, bahkan semua nomor memiliki makna tersendiri bagi semua kandidat.
Tepat pukul 08.45 Wita calon yang pertama muncul di gedung PKK adalah Muh Ramdhan Pomanto - Syamsu Rizal MI dengan akronim DIA.
"Ini bagian dari kedisiplinan dalam berdemokrasi, jiwa yang disiplin akan waktu adalah awal dari kebaikan hari-hari berikutnya, KPUD Makassar mengundang kita pukul 09.00 Wita dan hadir 15 menit sebelumnya, Alhamdulillah kami konsisten dengan undangan", ujar Jubir DIA Arman.
Hingga jam menunjukkan pukul 09.11 Wita tampak kursi kandidat baru terisi satu pasanganm