Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Aburizal Bakrie Turun Gunung Kampanyekan Pasangan Suka

Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar Aburizal Bakrie dipastikan turun langsung menghadiri

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Aburizal Bakrie  Turun Gunung Kampanyekan Pasangan Suka
Tribun Lampung/Dedi Sutomo
Aburizal Bakrie bersama Ketua DPD I Partai Golkar Lampung Alzier Dianis Thabranie di Lampung Selatan. 

Laporan Wartawan Tribun Timur,  Rudhy

TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR -- Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar Aburizal Bakrie dipastikan turun langsung menghadiri sejumlah agenda politik pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar Supomo Guntur-Kadir Halid di Pilkada Makassar 18 September mendatang.

Rencana kedatangan ARB dalam kampanye Pilwali Makassar disampaikan langsung Koordinator Pemenangan wilayah Sulawesi DPP Golkar Nurdin Halid saat dikonfirmasi, Sabtu (17/8/2013).

"Berdasarkan hasil koordinasi kami beliau bersedia datang di Makassar untuk mengkampanyekan serta memenangkan pasangan Suka," kata Nurdin saat ditemui di kediamannya di Jl Mapala, kemarin.

Namun kepastian kedatangan orang nomor satu di partai berlambang beringin tersebut datang di kota daeng bertepatan pada tahapan pelaksanaan kampanye. Mulai 1-14 September.

Selain ARB, seluruh politisi Golkar dari Sulsel yang duduk di Senayan juga dipastikan turun langsung berdasarkan perintah partai.

"Yang pasti seluruh organ yang ada di Golkar diwajibkan untuk turun mengkampanyekan pasangan Suka," ujar mantan Ketua PSSI tersebut.

Berita Rekomendasi

Mantan Ketua AMPI Sulsel ini menjelaskan tidak ada alasan bagi seluruh kader Golkar di Sulsel, khususnya di Makassar, mulai dari caleg, maupun pengurus yang terlibat dalam struktur partai untuk tidak bekerja secara massif mendukung penuh kandidat usungan Golkar.

"Yang jelas kalau Pak ARB sudah turun, semua kader Golkar di Sulsel dan Makassar khususnya para ketua partai wajib turun," katanya.

Diapun mengimbau agar seluruh kader menjalankan apa yang sudah menjadi keputusan partai, khususnya mendukung penuh kandidat Golkar yang bertarung di delapan pilkada kabupaten/kota yang serentak di laksanakan, mulai Agustus dan September, khususnya pilkada Makassar.

Nurdin meminta agar seluruh kader Golkar tidak melakukan manuver tambahan apalagi melanggar aturan partai dengan mendukung calon tertentu selain usungan Golkar.

Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas