Tunggu 3.0 detik untuk membaca artikel
Aplikasi Tribun
Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun
LIVE ●
tag populer

Polda Babel SIta 180 Liter Arak

Sedikitnya 180 liter miras jenis arak berhasil diamankan tim Direktorat Sabhara Polda Babel

Editor: Dewi Agustina

Laporan Wartawan Bangka Pos, Ryan A Prakasa

TRIBUNNEWS.COM, BANGKA - Sedikitnya 180 liter miras jenis arak berhasil diamankan tim Direktorat Sabhara Polda Babel.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Babel AKBP Riza Yulianto seizin Kapolda Babel Brigadir Jendral (Pol) Budi Hartono Untung mengatakan, 180 liter miras jenis arak tersebut berhasil diamankan tim Dit Sabhara Polda Babel, Selasa (27/8/2013).

Sementara pemilik miras tersebut yakni Then Kuan Ni, warga Pangkalan Baru kabupaten Bangka. Tim Dit Sabhara Polda Babel dibawah pimpinan langsung Direktur Dit Sabhara Polda Babel Kombes Pol Agus seizin Kapolda Babel Brigadir Jendral (Pol) Budi Hartono Untung saat itu melakukan penyitaan terhadap sejumlah miras di kediaman Then Kuan Ni.

Riza menegaskan penyitaan ratusan liter miras jenis arak tersebut merupakan rangkaian kegiatan operasi pengamanan STQ di wilayah Bangka Tengah sekaligus menjalankan kegiatan rutin. Kasus tersebut tetap ditindaklanjuti sesuai proses hukum yang berlaku kendati masuk dalam kategori tindak pidana ringan (tipiring).

"Sejumlah barang bukti arak tersebut sudah diamankan di kantor Polda Babel. Berikut si pemilik pun sudah menjalani pemeriksaan," ujar Riza kepada Bangka Pos (Tribunnews.com Network), Rabu (28/8/2013) di Mapolda Babel.

Rekomendasi Untuk Anda
Sumber: Bangka Pos
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Atas