Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gajah Liar Injak Yusmani dan Anaknya di Aceh Barat

Tragis sekali nasib Yusmani (59) bersama putranya, Reverendi (13).

zoom-in Gajah Liar Injak Yusmani dan Anaknya di Aceh Barat
komodo.moral-politik.com
Ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM, MEULABOH - Tragis sekali nasib Yusmani (59) bersama putranya, Reverendi (13).

Ayah dan anak ini, diserang seekor gajah liar. Alhasil, Yusmani tewas dengan tubuh remuk, sedangkan putranya patah kaki.

Musibah memilukan itu terjadi Sabtu (4/1/2014) subuh, sekitar pukul 05.00 WIB, di sebuah gubuk kebun di kawasan Gampong Buloh, Kecamatan Meureubo, Aceh Barat.

Sedangkan Yusmani bersama putranya, merupakan penduduk Gampong Ujong Tanoh Darat, masih dalam Kecamatan Meureubo.

Menurut informasi yang dihimpun Serambi, Yusmani bersama anaknya pergi ke kawasan Gampong Buloh untuk membersihkan kebun milik Abdullahsani, pada hari Jumat (3/1/2014).

Setelah bekerja seharian, ayah dan anak itu tidak pulang ke kampung tetapi lebih memilih menginap di gubuk kebun tersebut.

Sekitar pukul 05.00 subuh, Sabtu (4/1), seekor gajah besar mendatangi gubuk tempat Yusmani dan putranya tidur. Satwa itu langsung menyerang ayah beranak itu.

Berita Rekomendasi

Nahas bagi Yusmani, tubuhnya langsung menjadi sasaran injakan hingga beberapa bagian tulangnya patah.

Sedangkan Reverendi, meski selamat namun tak luput dari injakan hingga kaki kirinya juga patah. Dalam keadaan cidera, remaja ini berhasil lolos dari maut dan lari menyelematkan diri di keremangan subuh itu.

Setelah sekitar satu setengah jam berlari, sang anak bertemu dengan sebuah mobil perusahaan milik PT Wiratako sehingga korban segera mendapat pertolongan.

Setelah melaporkan kejadian itu kepada aparat TNI dan Polri, maka pagi itu juga dilakukan evakuasi jenazah korban dari lokasi kejadian dan selanjutnya bersama dengan Reverendi dibawa ke RSUD Cut Nyak Dhien Meulaboh.

Reverendi yang ditemui Serambi membenarkan musibah itu terjadi ketika mereka sedang tidur di gubuk kebun.

"Kami sudah berupaya melarikan diri dari amukan gajah namun ayah saya meninggal karena diinjak-injak hewan itu. Saya juga sempat diinjak hingga kaki kiri saya patah walau akhirnya bisa menyelamatkan diri," kata reverendi menyiratkan kesedihan. (riz)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas