BREAKING NEWS: Kapal Berisi Sembako Terbakar di Pelabuhan Sungai Beliung
Kapal ekspedisi Anugrah Bahari mendadak terbakar saat bersandar di Dermaga PSungai Beliung, Pontianak.
Tribunnews.com/Isfiansyah
Sejumlah petugas pemadam kebakaran saat sibuk memadamkan api yang membakar KLM Anugrah Bahari, Kapal Ekspedisi yang bersandar di Dermaga di jalan Pelabuhan Rakyat Kelurahan Sungai Beliung Kecamatan Pontianak Barat, Jumat (28/2/2015)
Laporan Wartawan Tribun Pontianak Isfiansyah
TRIBUNNEWS.COM, PONTIANAK - Kapal ekspedisi Anugrah Bahari mendadak terbakar saat bersandar di Dermaga Pelabuhan Rakyat, Kelurahan Sungai Beliung, Kecamatan Pontianak Barat, Jumat (28/2/2014).
Sejumlah anak buah kapal tersebut sontak berhamburan ke luar setelah melihat api mulai membesar.
Menurut informasi yang dihimpun Tribun, kapal tersebut berisi sembako, barang kelontong, serta alat elektronik.
Hingga Jumat siang ini, api belum juga mereda. Sementara belasan mobil pemadam kebakaran, terus melakukan upaya pemadaman api.
Berita Rekomendasi